Andai prakiraan rilis ini nantinya terjadi, PlayStation 5 Pro kemungkinan akan mulai dijual di bulan Oktober 2024 atau November 2024 yang mana tepat jelang dimulainya musim liburan. Perilisan akhir tahun seperti bulan November menjadi formula yang masih Sony terapkan sampai sekarang.
Konsol seri Pro mereka sebelumnya, PlayStation 4 Pro (PS4 Pro) juga diluncurkan pada November 2016, demikian menyitat dari Gamespot. Sayangnya untuk wilayah Jepang, Sony memutuskan untuk menghentikan produksi PS4 Pro.
Sementara itu Grubb bukan hanya mengungkapkan jadwal rilis PlayStation 5 Pro namun juga dengan prediksi harganya. Ia memprediksi harga jual konsol game terbaru itu ada di kisaran USD 600 atau sekitar Rp9,2 juta sampai USD 700 atau sekira Rp10 jutaan.
BACA JUGA:Konsol Handheld PS5 Sony: Mengungkap Wujudnya yang Mirip Tablet dengan Stik yang Dipasang!
Meski banderol jualnya tergolong mahal, diharapkan tetap sebanding dengan peningkatan performa yang PS5 Pro tawarkan. Apalagi ada pengembang game menyebut PlayStation baru ini sudah menjalankan Unreal Engine 5, yang akan berjalan jauh lebih cepat daripada PS5 standar.
Dilansir dari tek.id, konsol game itu akan membawa peningkatan performa rendering lebih tinggi, 45%, yang didapat via GPU yang lebih kuat dan memori yang lebih ngebut. Dengan begitu maka gameplay-nya jadi lebih mulus, sementara visualnya lebih detail.
Kemudian PS5 Pro diharapkan mendapatkan peningkatan signifikan pada sektor kemampuan ray tracing atau teknologi pencahayaan realistis dalam game. Teknologi yang mensimulasikan perilaku cahaya dengan realistis ini mampu menghasilkan pengalaman bermain yang lebih imersif dan nyata.
BACA JUGA:Inikah Jadwal Rilis Nintendo Switch 2? Konsol yang Diklaim Setangguh PS4 & Xbox One