RADAR JABAR- Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Bandung, Jawa Barat, menyiapkan sebanyak 1.700 personel gabungan untuk mengamankan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 di daerah itu.
“Dalam pengamanan ini dibantu oleh TNI dan instansi terkait, termasuk Linmas yang nanti akan sama-sama mengamankan semua tahapan pilkada sampai dengan selesai pengambilan sumpah dan janji,” kata Kabag Ops AKBP Sumari di Bandung, Senin. Dilansir dari laman Antara, Sumari menjelaskan pengamanan akan dilaksanakan sesuai dengan tahapan Pilkada mulai dari pencalonan, pemungutan, perhitungan suara, hingga pengamanan hasil Pilkada dari tempat pemungutan suara (tps) hingga dikirim kembali ke gudang KPU Kota Bandung. “Setiap tps kita amankan dari Polri kemudian nanti ada Linmas untuk membantu dengan pola tps kurang rawan, rawan, dan sangat rawan,” kata dia. Untuk penempatan personel pengamanan pilkada menyesuaikan dengan jumlah dan lokasi tps yang akan ditetapkan KPU Kota Bandung. Pihaknya juga telah memetakan tps kurang rawan, rawan dan sangat rawan di Kota Bandung. "Jadi untuk tps kurang rawan, dua personel polisi di 20 tps dan 20 Linmas dan itu bervariasi. Untuk rawan kami tempatkan dua polisi untuk dua tps, empat Linmas dan untuk sangat rawan satu tps itu dua polisi dan dua dari Linmas," kata Sumari. Lebih lanjut, Sumari mengungkapkan pihaknya telah menggelar rapat koordinasi lintas sektoral bersama pemangku kebijakan lainnya untuk memastikan kesiapan dalam menggelar operasi pengamanan selama tahapan pelaksanaan pilkada. "Yang dibahas kesiapan kita semua instansi dalam mengamankan semua tahapan yang nanti akan digelar terhitung mulai 21 Agustus 2024, selama kurang lebih 118 hari," katanya. Dia memastikan hingga saat ini tahapan-tahapan Pilkada Serentak yang digelar KPU Kota Bandung telah berjalan dengan aman dan kondusi dengan secara rutin melaksanakan latihan pengamanan untuk menjaga ketertiban umum. "Alhamdulillah di Kota Bandung lancar dan Polrestabes Bandung menghadapi pilkada, tentunya kami sudah siap termasuk salah satunya kemarin latihan pra operasi internal kepolisian sudah kami laksanakan, jadi kami sudah siap untuk antisipasi," katanya.Polrestabes Bandung Siapkan 1.700 Personel Gabungan Amankan Pilkada
Senin 19-08-2024,12:52 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Tags : #polrestabes bandung siapkan 1.700 personel gabungan amankan pilkada
#polrestabes bandung
#pilkada 2024
#pilkada
Kategori :
Terkait
Minggu 05-01-2025,17:43 WIB
KPU Cianjur Siap Hadapi Gugatan Paslon Nomor Urut 1 di Mahkamah Konstitusi
Sabtu 28-12-2024,21:07 WIB
Polrestabes Bandung Ungkap Kasus Kematian Mahasiswi di Gedung Gymnasium UPI Diduga Karena Masalah Asmara
Selasa 24-12-2024,17:11 WIB
Polrestabes Bandung Siapkan Pengamanan Ketat untuk Perayaan Natal
Senin 23-12-2024,20:30 WIB
Polrestabes Bandung Gagalkan Peredaran 9 Kilogram Sabu-sabu
Minggu 22-12-2024,12:08 WIB
Jelang Nataru, Kapolresta Bandung Lakukan Pengecekan Pospam di Jalur Wisata
Terpopuler
Rabu 08-01-2025,07:58 WIB
Harga Pangan Rabu Pagi: Fluktuasi Harga Cabai, Beras, dan Komoditas Lainnya
Rabu 08-01-2025,09:40 WIB
4 Pemain Muda yang Bersinar di Era Shin Tae-yong
Rabu 08-01-2025,09:45 WIB
Pemkab Bogor Mulai Bahas Rencana Kenaikan Dana Samisade
Rabu 08-01-2025,15:37 WIB
Lolos ke 16 Besar! Ginting Kembali Menunjukkan Kekuatan di Malaysia Open 2025
Rabu 08-01-2025,15:19 WIB
Bursa Transfer Liga 1: Persib Bandung Datangkan Penyerang Baru Gervane Kastaneer
Terkini
Rabu 08-01-2025,22:03 WIB
Berbagai Kebijakan Pertanian, Bupati Bandung Kang DS Dipuji Kementerian Pertanian
Rabu 08-01-2025,20:27 WIB
Polsek Bogor Tengah Tangkap Terduga Pencuri Laptop di Universitas Pakuan
Rabu 08-01-2025,20:15 WIB
Satpam Universitas Pakuan Tangkap Terduga Pencuri Laptop di Satuan Pendidikan
Rabu 08-01-2025,19:26 WIB
Keterbatasan Blangko KTP-el, Ini Langkah yang Dilakukan Disdukcapil Kabupaten Bandung
Rabu 08-01-2025,17:19 WIB