PLN Icon Plus Dorong Pengembangan Smart Kabupaten Melalui Infrastruktur Digital dan Energi Hijau

Rabu 17-07-2024,10:46 WIB
Reporter : Wanda Novi
Editor : Wanda Novi

Dalam upaya mewujudkan Smart & Green Kabupaten, PLN Icon Plus menyediakan berbagai solusi teknologi yang terintegrasi. Digitalisasi Smart Building menjadi bagian dari ekosistem smart yang menyediakan perangkat-perangkat elektronik berbasis teknologi Internet of Things (IoT).

Energy Management System (EMS) yang cerdas memungkinkan monitoring dan optimasi konsumsi energi, dengan smart metering dan energy management system yang memungkinkan penghematan energi dan biaya.

"Dalam era digital dan transisi energi hijau yang semakin pesat, PLN Icon Plus berkomitmen untuk menghadirkan solusi yang terintegrasi dan berkelanjutan bagi seluruh kabupaten di Indonesia. Kami tidak hanya menyediakan konektivitas yang handal, tetapi juga mengembangkan solusi digital dan energi hijau yang mendukung program strategis nasional. Melalui partisipasi PLN Icon Plus dalam APKASI 2024, menunjukkan dedikasi kami dalam mendukung transformasi digital dan energi hijau di tingkat daerah, dengan tujuan utama membangun Smart Kabupaten yang berlandaskan pada infrastruktur digital dan green energy," ujar Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi.

PLN Icon Plus berperan penting dalam menyediakan jaringan telekomunikasi di Ibu Kota Negara (IKN) dengan menyediakan layanan konektivitas terintegrasi, solusi digital, dan energi hijau untuk mendukung IKN menjadi kota yang ‘Smart, Green & Beautiful’.

PLN Icon Plus tidak hanya berfokus pada layanan domestik, tetapi juga terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan energi masa depan, seperti mengembangkan berbagai fitur di Aplikasi PLN Mobile dan bekerja sama dengan berbagai pabrikan kendaraan listrik untuk mendukung Electric Vehicle Digital Services (EVDS). Ini termasuk instalasi stasiun pengisian hingga manajemen energi dengan platform yang efisien dan mudah digunakan.

Kolaborasi antara PLN Icon Plus dan pemerintah daerah di seluruh Indonesia telah menciptakan dampak positif yang signifikan. Keberhasilan ini memperlihatkan bagaimana kerja sama strategis dapat mendorong pembangunan daerah yang berkelanjutan.

"Dengan semangat 'Smart & Green Energy,' kami mendorong kabupaten, kota, dan provinsi untuk menjadi pionir dalam penerapan ekosistem hijau yang terintegrasi,” pungkas Ari Rahmat Indra Cahyadi.

Melalui langkah strategis yang diambil, PLN Icon Plus berkomitmen dalam mendorong pengembangan Smart Kabupaten dan energi hijau yang terintegrasi di seluruh Indonesia.

Transformasi ini tidak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat, tetapi juga mendukung pencapaian target nasional dan internasional dalam mewujudkan lingkungan yang berkelanjutan.

Kategori :