Meluncur, Huawei Watch Fit 3 Hadir dengan Desain Mirip Apple Watch dan Fitur Canggih

Selasa 14-05-2024,15:20 WIB
Reporter : Cucun siti Maryam
Editor : Cucun siti Maryam

RADAR JABAR – Huawei kembali memperkenalkan smartwatch terbaru, yakni Huawei Watch Fit 3 yang mengusung desain lebih kotak.

Sekilas tampilan smartwatch ini semakin dengan Apple Watch dan fitur-fitur yang menjanjikan pengalaman baru bagi penggunanya.

"Lewat HUAWEI Watch Fit 3 kami mendefinisikan ulang makna dari Fit. Fit ini F-nya adalah fashion. Lalu ada juga Inovasi dari fitur-fiturnya untuk menawarkan pengalaman baru bagi pengguna, dan sisi Thinnest kami tetap jaga karena ketipisan menjadi keunggulan dari seri Watch Fit," kata Training Director HUAWEI Device Indonesia Edy Supartono di Jakarta, Senin (13/5).

Spesifikasi Huawei Watch Fit 3:

Menurut laporan, Huawei Watch Fit 3 dijadwalkan dirilis di Indonesia pada 21 Mei 2024.

Layar smartwatch ini memiliki ukuran 1,82 inci dengan rasio screen-to-body 77,4 persen sehingga memudahkan pengguna untuk mengeksplorasi perangkat.

Gawai rangkanya dibuat dari bahan alloy ini tebalnya 9,99 milimeter (mm) dibanding dengan pendahulunya.

BACA JUGA:Huawei MatePad 11.5 inci PaperMatte Edition, Tablet dengan Layar Paling Aman dan Aksesoris Lengkap

Layar Huawei Watch Fit 3 sudah dilengkapi dengan panel AMOLED, menawarkan visual  imersif dengan kecerahan puncak layar hingga 1.500 nits.

Smarwatch ini menghadirkan peningkatan dalam fitur, seperti menyediakan fitur Huawei TruSeen  5.5 untuk memenatau aktivitas dan meninjau kesehatan.

Huawei Watch Fit 3  juga hadir dengan NFC yang dapat memudahkan pengguna melakukan pembayaran nirkontak maupun menyimpan informasi kartu akses.

Meski daya baterainya tidak disebutkan, Huawei Watch Fit 3 dijanjikan bisa digunakan secara maksimum hingga 10 hari.

BACA JUGA:Rilis! Spesifikasi iQoo Z9 Series, Punya Layar AMOLED 6,67 dan Chipset Mediatek, Cuma Rp 3 Jutaan?

Spesifikasi lengkap Huawei Watch Fit 3 adalah sebagai berikut:

Ukuran: 43.2 × 36.3 × 9.9 mm

Berat: Sekitar 26 gr (tanpa strap)

Layar: AMOLED 1.82 inci, 480 × 408 piksel, PPI 347

Kategori :