Spesifikasi Samsung Galaxy A23
RAM/ROM: 6/128GB
SoC: Qualcomm Snapdragon 680
Layar: PLS TFT LCD 6,6 inci FHD+ 90Hz
Kamera belakang: 50+2+2MP
Kamera depan: 8MP
Baterai: 5000mAh, USB Type-C 25W Super Fast Charging
4. Samsung Galaxy M14 5G (mulai Rp2,8 jutaan)
Samsung Galaxy M14 5G bersenjatakan chipset Exynos 1330 yang performanya cukup baik untuk prosesor kelas lower mid-range. Chipset buatan Samsung tersebut punya kinerja setara SoC gaming MediaTek yaitu Helio G99.
Hal mantap lainnya dari Galaxy M14 5G adalah kapasitas baterai super besarnya hingga 6000mAh. Kapasitas 'raksasa' ini bertujuan memberikan masa daya pakai ponsel yang panjang, baik untuk penggunaan sehari-hari maupun aktivitas gaming.