BACA JUGA:7 Rekomendari Skincare untuk Flek Hitam dari Brand Lokal yang Murah Meriah
Nivea Men Extra Bright Anti Dark Spot Serum
Serum ini dapat membantu mencerahkan wajah, menyamarkan noda hitam, dan melindungi kulit dari kembali gelap. Dengan formula ringan, cocok untuk semua jenis kulit. Produk ini mengandung active vitamin C yang dapat mencerahkan kulit, serta SPF50 PA+++ untuk melindungi kulit dari radiasi UVA dan UVB dengan maksimal.
Serum ini mudah menyerap dan tidak lengket di kulit. Gunakan setiap hari, oleskan serum secara merata ke seluruh permukaan wajah sebelum beraktivitas.
Pond’s Men Bright Boost Face Moisturizer 20 ml
Moisturizer ini dapat digunakan setelah membersihkan wajah untuk memberikan perlindungan agar kulit tetap bersih dan cerah. Setelah mencuci wajah, keringkan wajah, lalu gunakan moisturizer ini untuk mengunci kelembapan dan mencerahkan kulit wajah. Bisa digunakan pada pagi dan malam hari.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Brand Skincare Korea yang Bagus Harga Terjangkau di Indonesia
L’Oreal UV Perfect Matte & Fresh
Jika memiliki kulit berminyak, sunscreen dari L’Oreal cocok untuk dicoba. Selain melindungi dari sinar matahari, produk ini mengontrol produksi sebum berlebih dengan Oil-Control Formula.
Dilengkapi dengan Mexoryl XL Filter dan Long UVA Filters untuk mencegah kerusakan kulit akibat sinar UV, serta Detoxyl untuk melindungi dari polusi. Cocok untuk pria dengan kulit berminyak dan berjerawat.
Itulah rekomendasi skincare pria dan urutan memakainnya yang benar. Semoga membantu!