5 Kesalahan yang Paling Harus Dihindari oleh Pemain Pemula EA FC Mobile

Kamis 22-02-2024,22:44 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar – Kesalahan yang paling harus dihindari oleh pemain pemula EA FC Mobile ada lima. Bermain game apau pun itu untuk pertama kali memang tidak mudah sehingga kadang kita sering melakukan kesalahan.

 

Namun tentu kesalahan-kesalahan tersebut jangan sampai dibiarkan terus-menerus. Ini termasuk soal kesalahan yang paling harus dihindari oleh pemain pemula EA FC Mobile.

 

Kegagalan memperbaiki kesalahan bisa menghambat progres para pemain di game mobile sepakbola populer tersebut. Maka dari itu berikut lima kesalahan teratas yang harus dihindari oleh pemula FC Mobile seperti dikutip dari Sportskeeda.

 

1. Tidak Memainkan Pertandingan Division Rivals

Banyak pemula menghindari untuk memainkan laga Division Rival padahal di sana bisa mencoba berbagai mode demi memelajari lebih lanjut seputar game-nya. Ada tiga mode tersedia dalam Division Rivals versi mobile; mode VS Attack, Head to Head, dan Manager.

 

BACA JUGA:5 Formasi Menyerang Terbaik di EA FC 24, Worth It Dicoba!

 

VS Attack bisa membantu pemula untuk terbiasa dengan permainan menyerang, dan Head to Head membantu dalam menguasai keseluruhan pertandingan. Sementara mode Manager bakal membantu pemain pemula belajar seputar taktik baru.

 

Menaikkan peringkat di setiap mode bakal membantu pemain menghadapi lawan yang lebih kuta, jadi mereka bisa lebih hebat untuk jangka panjang.

 

2. Mengabaikan Event Bermain untuk Mengklaim Hadiah

Event baru diperkenalkan oleh EA Sports demi meningkatkan pengalaman bermain sepakbola dari pemain. Dalam setiap acara, pemain harus memainkan skill games dan pertandingan (melawan AI atau pemain lain), menyelesaikan pertukaran, sembari mendapatkan tawaran hadiah sangat bagus.

 

 

Sayangnya banyak pemain pemula melewatkan acara ini atau mengumpulkan hadiah acaranya yang menmbuat mereka gagal berkembang lebih cepat dalam game. Contohnya, pemula yang gabung pada Februari 2024 bisa memainkan chapter FC Mobile TOTY 24 Honorable Mentions mendatang, menyelesaukan pertukaran yang dibutuhkan, serta memeroleh kartu bagus pemain TOTY.

 

3. Tidak Paham Cara Kerja Market di EA FC Mobile

Kesalahan teratas yang harus dihindari oleh pemula EA FC Mobile selanjutnya adalah tak paham cara kerja market atau pasar. Market di EA FC Mobile berfungsi sebagai Pandora Box untuk para pemain.

 

BACA JUGA:5 Pemain Premier League Terbaik untuk Dibeli di EA FC 24 Ultimate Team META Februari 2024

 

Pemain perlu mencapai Level 10 untuk membuka pasar, yang bisa membantu mereka memeroleh akses ke semua kartu yang bisa diperjual-belikan (berdasarkan koin miliknya).

 

Wajib diketahui oleh pemula bahwa kartu baru yang diperkenalkan dalam event baru bernilai lebih tinggi, yang menurun seiring waktu berjalan. Mereka bisa menunggu beberapa hari sebelum beli kartu baru.

 

Selain itu, waspada pula akan pertukaran pemain baru yang meningkatkan permintaan kartu level rendah. Pemula bisa menjual kartu-kartu ini dan meraih keuntungan besar dari market in-game.

 

4. Tidak Menggunakan Skill Move

Menggunakan skill move untuk keuntungan sebagaimana kebiasaan pemain-pemain pro EA FC 24 Mobile adalah hal yang gagal dilakukan oleh banyak pemula. Pemain bisa mudah menggesek tombol Sprint kea rah tertentu untuk memakai skill yang ditentukan kala menguasai bola.

 

Setiap kartu punya tingkat keahlian masing-masing dan pemula wajib mencoba, menentukan, serta mengubah skill move yang bermanfaat bagi mereka. Sebanyak 15 skill moves ada di in-game, sementara empat (kecuali skill move pemain sendiri) bisa dipakai sekaligus.

 

Kalian bisa membuka skill move dengan mengeluarkan dana 1000 di toko in-game.

 

BACA JUGA:Top 5 Wonderkid Terbaik untuk Dibeli di Career Mode EA FC 24

 

5. Menyalahgunakan Kartu Universal Rank-up

EA Sports memperkenalkan sistem rank-up kartu pemain baru di FC Mobile. Setiap kartu, terlepas dari OVR-nya, perlu kartu Universal Rank-up demi naik peringkat.

 

Kartu sampai 89 OVR membutuhkan kartu 81 OVR GK Universal Dudek untuk rank-up, sementara kartu 90+ OVR butuh kartu 9Q OVR CDM Universal Mascherano. Cara kerja kartu rank-up dalam EA FC Mobile adalah seperti berikut:

 

- Rank 1: Gunakan satu kartu Universal Rank-up

- Rank 2: Gunakan satu kartu Universal Rank-up

- Rank 3: Gunakan dua kartu Universal Rank-up

- Rank 4: Gunakan lima kartu Universal Rank-up

- Rank 5: Gunakan 10 kartu Universal Rank-up

 

Pemula wajib menghindari salah menggunakan kartu Universal Rank-up. Itu karena hal tersebut bisa menghambat mereka dalam melatih pemain di line-up utama, sehingga semakin terhambat dari segi performa.

Kategori :