RADAR JABAR - Urusan penggunaan makeup bagi perempuan memang menjadi keahliannya, meskipun tidak semua menggunakan makeup setiap hari. Mayoritas perempuan setidaknya merias diri pada momen-momen istimewa.
Namun, disayangkan masih banyak perempuan yang melakukan kesalahan saat menggunakan makeup, biasanya terjadi oleh pemula atau remaja yang baru mengenal makeup. Fatalnya, kesalahan ini membuat wajah remaja terlihat tua.
Kemungkinan besar, kamu juga termasuk salah satu yang melakukan kesalahan dalam penggunaan makeup. Berikut adalah 8 kesalahan menggunakan makeup yang sering terjadi pada pemula.
1. Penggunaan Foundation Berlebihan
Menurut pernyataan ahli kulit dari Maybelline New York, Melissa Silver, memilih foundation yang tepat adalah awal yang baik untuk seluruh tata rias wajah. Namun, jika menggunakan foundation terlalu banyak, foundation tersebut akan menempel pada garis-garis halus dan memperjelas lipatan wajah.
BACA JUGA:Tips dan Panduan Langkah demi Langkah untuk Makeup Flawless yang Tahan Lama
Penggunaan foundation secara berlebihan juga dapat membuatmu terlihat tua dan kurang natural. Selain itu, pilihlah foundation yang sesuai dengan kondisi kulitmu. Meskipun tidak ada kondisi kulit yang sempurna, foundation yang tepat untuk jenis kulitmu akan memberikan tampilan kulit terbaik.
2. Salah Memilih Warna Foundation
Kesalahan menggunakan foundation selanjutnya adalah saat memilih warna atau shade. Hampir semua orang ingin memiliki kulit yang tampak cerah, namun saat ingin meningkatkan kecerahan kulit melalui penggunaan foundation, hindarilah penggunaan foundation dengan warna yang tidak sesuai dengan warna kulitmu.
Penggunaan foundation yang tidak sesuai dengan warna kulit akan membuat wajah terlihat belang dan berbeda dengan warna leher serta tangan. Agar tidak terjadi hal tersebut, cobalah foundation yang ingin dibeli dengan cara mengaplikasikannya di bagian samping dagu yang dekat dengan leher, kemudian pilihlah foundation yang hampir sama dengan warna kulit di bagian tersebut.
3. Penggunaan Pensil Alis Terlalu Tebal
Secara alami, alis akan tumbuh lebih tipis seiring berjalannya waktu atau bertambahnya usia. Pilihan terbaik adalah membentuk alis agar tetap terlihat rapi. Pilihlah warna pensil alis atau produk alis lainnya yang sesuai dengan warna rambutmu. Jika memiliki rambut coklat dengan highlight, warnai alis dengan warna yang sama dengan highlight yang paling terang.
BACA JUGA:8 Tips Agar Makeup Selalu Awet dan Gak Luntur, Stay Seharian!
Untuk mendapatkan bentuk alis yang tidak berlebihan dan tampak alami, rapikan dulu rambut alis yang berantakan. Kemudian sesuaikan dengan bentuk wajahmu dan sisir rambut alis setelah digambar agar terlihat rapi dan alami. Untuk memiliki alis yang terlihat lebih muda, aplikasikan alis secara penuh dan melengkung tapi tidak terlalu tajam dan tebal. Meskipun butuh sedikit latihan, demi mendapatkan alis yang tampak lebih muda, mengapa tidak?
4. Eyeshadow yang Tidak Membaur
Jika kamu belum terlalu mahir dalam menggunakan eyeshadow, lebih baik gunakan dua warna eyeshadow dengan tone yang sama dan tidak mencolok saat membaurkan atau menggradasi eyeshadow ini. Pastikan untuk membaurkannya secara sempurna agar hasilnya lebih lembut dan tidak terlalu mencolok.
5. Contouring Terlalu Banyak
Contouring merupakan langkah penting dalam makeup terutama untuk mendapatkan tampilan yang lebih tirus dan mempertegas wajah. Namun, hati-hati dalam memilih warna produk contouring karena pemilihan warna yang terlalu gelap dapat membuat wajah terlihat kusam.
Cukup kontrol bagian yang diperlukan saja agar hasil kontur tidak berlebihan dan tidak menyoroti garis-garis yang sebaiknya tersembunyi. Pilihlah produk contouring dengan tekstur halus dan pastikan untuk diblend dengan baik agar terlihat menyatu dengan warna kulit aslimu.
6. Menggunakan Eyeliner Hitam di Bawah Mata
Mengaplikasikan eyeliner di bagian bawah lingkaran mata adalah kesalahan. Alih-alih memberikan kesan gotik, penggunaan eyeliner di bagian bawah lingkaran mata justru akan membuat mata terlihat lebih kecil, menonjolkan garis-garis halus di sekitar mata, dan memberi kesan tua.