Inilah 5 Hero OP di Patch Baru Mobile Legends 1.8.44, Nomor 5 Gak Ada Lawan di Jungler

Kamis 21-12-2023,17:07 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar – Pengembang game Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) yaitu Moonton telah menghadirkan patch 1.8.44 hari Rabu (21/12). Terhitung ada lima hero overpowered (OP) pada patch baru MLBB ini.

Patch baru Mobile Legends 1.8.44 memberikan banyak hal baru seperti pembaruan equipment, buff terhadap sejumlah hero, hingga hero baru bernama Cici. Meski begitu Cici baru diperkenalkan saja belum masuk Land of Dawn karena sedang disesuaikan oleh Moonton.

Selain itu, hal menarik yang pastinya ingin diketahui oleh para pemain setiap ada patch baru ialah hero mana saja yang OP. Setelah patch 1.8.44 ini, beberapa hero menjadi OP sehingga tentu layak dipertimbangkan untuk kamu pick.

 

BACA JUGA:Patch Mobile Legends 1.8.44: Nana Jadi Hero OP, Perilisan Cici Tertunda

 

Melansir dari SPIN Esports, berikut lima hero OP Mobile Legends yang menjadi OP pasca patch baru tersebut. Menariknya adalah peringkat nomor lima kini sangat kuat gak ada ‘pawang’ di jungler.

 

1. Barats

Pengguna Barats mendapat masalah karena revamp untuk stack pasifnya dikurangi jadi lebih gampang dijangkau, sehingga stack-nya susah dinaikkan pasca menyusut. Tambahan lainnya kala stack maksimal, basic attack hero ini bisa dipakai untuk menjaga stack-nya supya tidak turun.

Itu berbeda ketimbang sebelumnya yang mana harus menggunakan skill satu mau pun skill dua. Apalagi ultimate sang hero penunggang Dinosaurus diganti menjadi bisa charge sehingga dapat dimanfaatkan untuk inisiasi dan mencomot mangsa yang lumayan jauh.

 

2. Dyrroth

Dyrroth minim perubahan tapi masih krusial sehingga kini jadi lebih OP. Ulti miliknya tidak bisa digagalkan dengan CC serta tetap akan masuk saat diaktifkan.

 

Tags :
Kategori :

Terkait