6 Rekomendasi Laptop Hybrid 2 in 1 Terbaik, Layar Touchscreen Bisa jadi Tablet

Kamis 02-11-2023,12:51 WIB
Reporter : Wanda Novi
Editor : Wanda Novi

Laptop hybrid terbaik ketiga adalah Asus VivoBook Flip 14 seri TN3402QA. Sebagian besar laptop tipis dan ringan hanya dapat menampilkan prosesor dengan TDP yang rendah karena keterbatasan ukuran dan desain termil.

Namun, berkat teknologi Asus Ice Cool, Asus VivoBook S14 Flip ini dapat menghadirkan prosesor AMD Ryzen 7 seri H, memungkinkan laptop tipis dan ringan tidak lagi berkompromi dengan sistem kinerjanya.

Laptop 2 in 1 ini menghadirkan memori onboard hingga 8 GB DDR4 dan slot SODIMM memungkinkan pengguna dengan mudah meningkatkan kapasitas memori. Sementara panelnya menggunakan layar 100% DCI-P3 color gamut dan VESA DisplayHDR 600 true black.

Keyboard-nya memiliki lampu latar belakang untuk mengetik dengan nyaman di lingkungan gelap. Sesuai namanya 'flip', laptop ini hadir dengan desain 360 derajat eksklusif yang memungkinkan layar di balik ke posisi apapun sesuai dengan kebutuhan pengguna.

Ketahanan desain layar itu sendiri sudah diuji hingga lebih dari 20.000 kali siklus atau tutup. Jika kamu tertarik, laptop hybrid ini dibanderol di kisaran Rp12 jutaan.

4. Acer Spin Active SP313

Memiliki desain unik dengan performa yang lebih maksimal, laptop Acer Spin 3 Active hadir untuk kamu yang aktif, produktif, dan mobile. Laptop ini sudah dibekali prosesor Intel Core generasi ke-11 sehingga memberikan performa lebih tinggi dibanding generasi sebelumnya.

Di bagian display, layar dari laptop convertible ini berukuran 13,3 inci multi-touch dengan resolusi 2256 x 1540 pixel dan teknologi panel IPS resolusi tinggi. Namun, resolusi tinggi tidak cukup bagi pengguna kreatif. Warna yang dihasilkan juga harus akurat.

Untuk itu, Spin 3 Active sudah memiliki cakupan warna hingga 100% warna spektrum sRGB, menjamin pengguna akan warna konten yang dihasilkan antar media. Intel generasi ke-11 juga menghadirkan teknologi Dual Thunderbolt 4 yang memiliki beragam fungsi.

Thunderbolt 4 dapat digunakan untuk menghubungkan berbagai aksesoris yang dapat memperluas kinerja produktif, seperti monitor eksternal, USB hub, penyimpanan eksternal berkecepatan tinggi, fitur fungsi mengisi daya perangkat, dan masih banyak lagi. Mengenai harga, laptop Acer Spin Active SP313 dibanderol di kisaran Rp11 jutaan.

5. Asus VivoBook Go Flip TP1400KA

Laptop mini ini memiliki tampilan yang sangat stylish dengan penutup LED yang mirip dengan seri VivoBook Pro, memberikan kesan yang elegan dan modern.

Performa dari produk ini tak perlu diragukan lagi berkat kehadiran prosesor Intel Celeron N4500 dual-core sebagai dapur pacunya. Salah satu keunggulan utama dari laptop ini adalah engsel yang bisa diputar hingga 360 derajat, memberikan fleksibilitas yang luar biasa.

Laptop mini ini menawarkan empat varian mode penggunaan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, yaitu laptop, presentation, dan tablet. Kamu dapat dengan mudah mengubah laptop ini menjadi berbagai mode yang berbeda sesuai dengan kegiatan atau situasi yang kamu hadapi.

BACA JUGA:8 Laptop dengan Intel Core i7 Terbaik dan Termurah Tahun 2023

Selain itu, layarnya yang memiliki ukuran yang ideal dilengkapi dengan teknologi NanoEdge, sehingga memberikan pengalaman visual yang luas. Jika kamu tertarik, laptop Asus VivoBook Go Flip TP1400KA dibanderol di kisaran Rp5,8 jutaan.

6. Lenovo Yoga 6 13

Seri Lenovo Yoga 6 mendapatkan pembaruan dengan hadirnya versi 2021 yang dibekali dengan prosesor hingga AMD Ryzen 7 5700U dengan 8 Core, 16 thread, memori 16 GB DDR4 3200 Megahertz, dan media penyimpanan 512GB SSD M.2 NVMe.

Laptop Lenovo Yoga 6 ini mengusung layar sentuh glossy berukuran 13,3 inci jenis IPS dan memiliki kualitas tampilan beresolusi FHD dengan 300 nits dan 72% NTSC.

Kategori :