BACA JUGA:Menikmati Kelezatan dan Kenyamanan: Rekomendasi Cafe Terbaru di Cimahi
"Kita berharap banyak melahirkan prestasi di kota ini sehingga menguatkan kota Cimahi di mata masyarakat," tambahnya.
Pembinaan yang telah berjalan merupakan bentuk kerja sama antara pemerintah Kota Cimahi dengan induk organisasi olah raga (KONI). Menurutnya, apapun yang dilakukan tidak terlepas dari atensi dari pemerintah Kota Cimahi.
"Ada dua jalur pembinaan, yang pertama berkaitan dengan bibit-bibit para atlet dan yang kedua pembinaan pada atlet yang berprestasi," terangnya.
Dikdik menginginkan prestasi para atlet di Kota Cimahi perlu terus di tingkatkan. Meskipun sudah banyak atlet yang berasal dari Cimahi, namun yang sudah ada telah mencapai prestasi tetap perlu dipertahankan.
"Para atlet karate di Cimahi bisa mencapai tingkat provinsi , atau tingkat nasional, atau bahkan sampai internasional," jelasnya.