Review Spesifikasi Itel S23 Plus: HP RAM 8GB 1 Jutaan Rasa Flagship 5 Jutaan

Selasa 26-09-2023,13:03 WIB
Reporter : Wanda Novi
Editor : Wanda Novi

RADAR JABAR - Itel baru-baru ini memperkenalkan smartphone generasi terbaru mereka, Itel S23 Plus. Perangkat ini merupakan penerus dari seri S23 yang diperkenalkan pada Juni 2023.

Meskipun namanya menyerupai seri tertentu dari Samsung, Itel S23 Plus menampilkan fitur yang mengingatkan kita pada Dynamic Island milik iPhone.

Selain itu, desain modul kamera belakang dengan bentuk yang menyerupai Boba sangat mirip dengan gaya yang biasanya ditemukan pada ponsel Apple.

Dynamic bar pada Itel S23 Plus memiliki fungsi yang hampir identik dengan iPhone, termasuk menampilkan notifikasi pengingat dan status baterai.

Meskipun demikian, fitur Dynamic bar belum tersedia secara langsung saat instalasi dan akan diperkenalkan melalui pembaruan perangkat lunak di masa mendatang. Baru-baru ini, Itel S23 Plus telah mendapatkan Sertifikasi TKDN Indonesia pada bulan September 2023.

Berdasarkan informasi yang kami terima, Itel telah memastikan bahwa ponsel ini akan diluncurkan resmi di Indonesia pada bulan Oktober. Mari kita bahas lebih lengkap mengenai Itel S23+.

BACA JUGA:Viral! HP Itel S23: Smarthphone Canggih dengan Spek Gahar dan Harga Murah? Cek Spesifikasinya Disini!

Review Spesifikasi Itel S23 Plus

Untuk mengetahui lebih detail mengenai spesifikasi Itel S23 Plus, simak review lengkap segi desain hingga performanya di bawah ini.

Layar

Kalian pasti akan terkejut melihat Itel menawarkan ponsel dengan layar Amoled melengkung dengan harga yang sangat kompetitif. Sejauh ini, kami belum pernah menemui ponsel dengan layar Amoled melengkung yang dijual dengan harga Rp 1 jutaan.

Biasanya, ponsel dengan fitur layar seperti ini dihargai minimal Rp 3 jutaan atau Rp 5 jutaan. Jika dugaan harga ini akurat, Itel mungkin saja bakal menciptakan tren baru dan menjadi topik pembicaraan hangat di Indonesia. Bahkan series ponsel terbaru ini berpotensi menggeser popularitas merek besar seperti Xiaomi dan Infinix.

mengusung layar Amoled melengkung seluas 6,78 inci dengan touch sampling rate sebesar 240Hz. Responsentuhannya pasti sangat cepat, namun ada sedikit kompromi di sini, yaitu refresh rate layarnya hanya 60Hz. Meskipun begitu, bayangkan seandainya ponsel ini hadir dengan refresh rate 120Hz, bisa-bisa ini menjadi smartphone sejutaan dengan tawaran terbaik di pasaran.

Tak hanya itu, layar ini mampu menyajikan kecerahan puncak hingga 500 nits dan dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 5 yang terkenal tangguh, dengan rasio screen-to-body mencapai 93% dan cakupan warna DCI-P3 sebesar 99%.

Visual yang dihadirkannya pasti memukau, dan jangan lupakan fitur always on display yang menambah kemewahan tampilannya. Dengan kata lain, bagi kalian yang mencari smartphone dengan layar berkualitas di kisaran harga terjangkau, Itel S23 Plus bisa menjadi jawabannya. Layar mewah dengan harga yang bersahabat, itulah yang ditawarkan oleh Itel melalui S23 Plus.

Desain

Mari kita mulai dengan desain dan material dari ponsel yang akan kita bahas. Itel S23 Plus hadir dengan bodi belakang berbahan plastik dan memiliki ketebalan hanya 7,9 mm dengan bobot yang sangat ringan, sekitar 178 gram.

Ponsel ini nyaman untuk dipegang bagi kalian yang menginginkan tampilan estetik mirip iPhone, terutama dengan fitur Boba 3, namun juga menginginkan ponsel yang ringan. Itel S23 Plus bisa menjadi pilihan yang tepat.

Kategori :