Rilis! Redmi Note 13 Pro Plus HP Mid-Range Tercanggih Bawa Chipset Dahsyat, Kamera 200MP, RAM 16GB, Harganya?

Kamis 21-09-2023,21:04 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

 

2. Layar AMOLED Curved Pertama di Jajaran Note Series

 

Melansir dari Gizmochina, Redmi Note 13 Pro+ adalah perangkat pertama Redmi Note yang memiliki layar AMOLED melengkung 6,67 inci dengan resolusi 1,5K, dan punch-hole sejajar tengah.

 

Refresh rate layarnya mencapai 120Hz selagi kecerahan puncaknya 1.800 nits. Layar ini juga rersematkan dan pemindai sidik jari, menjadikannya smartphone Note pertama yang dilengkapi fitur tersebut.

 

3. Gebrakan di Spesifikasi Kamera

 

Untuk urusan fotografi, Note 13 Pro+ mengandalkan sensor Samsung ISOCELL HP3 200MP 1/1,4 inci sebagai kamera utama.

 

Spesifikasi kamera utamanya itu merupakan kemajuan besar dalam kapasitas fotografi untuk kelas mid-range. Kualitas gambar yang kamera Samsung ISOCELL HP3 200MP hasilkan memukau dan detailnya tajam bahkan dalam kondisi pencahayaan yang menantang.

 

BACA JUGA:Redmi Note 13 Pro+ Bawa Kamera Super Canggih, Dimensity 7200-Ultra! Awas Move On dari Note 13 Pro Max

 

Selain itu ada juga lensa ultra-wide-angle 8MP dan kamera ketiga 2MP. Perangkat sudah mendukung fitur OIS dan EIS pada spesifikasi kameranya, berkemampuan memotret sampai tiga panjang fokus berbeda dengan zoom in-sensor dan zoom optik lossless 4x.

Kategori :