Maguire Gagal Didapat, West Ham Move On ke Mantan Bek Arsenal

Rabu 16-08-2023,18:58 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Radar Jabar – West Ham United tampak sudah move on dari kegagalan mendaratkan bek seklaigus eks kapten Manchester United Harry Maguire. Menurut laporan talkSport, The Hammers sedang mencoba mengontrak Konstantinos Mavropanos mantan bek Arsenal yang kini memperkuat Stuttgart.

 

West Ham menginginkan Mavropanos sebagai alternatif setelah transfer Maguire ini gagal. Mereka sudah menyetujui biaya 30 juta paund dengan MU untuk bek timnas Inggris tersebut namun menjadi frustasi karena lama menunggu kepastian hengkangnya sang pemain.

 

Melansir dari talkSport, Arsenal punya klausul jual 10% dalam kesepakatan setelah menjual Konstantinos Mavropanos ke tim Jerman itu musim panas lalu.

 

BACA JUGA:Harry Maguire Batal Pindah ke West Ham

 

Bek asal Yunani itu bergabung dengan Meriam London pada 2018 dari klub Yunani PAS Giannina, tapi hanya bermain delapan kali. Dia bahkan pergi sebagai pemain pinjaman ke FC Nurnberg dan kemudian musim berturut-turut dengan Stuttgart.

 

The Swabians memperpanenkan transfer tersebut pada musim panas 2022 dalam kesepakan dengan mahar senilai sekitar 4,5 juta paund.

 

Arsenal akan mendapatkan tambahan uang lebih banyak apabila West Ham United berhasil menandatangani Mavropanos.

 

BACA JUGA:Setelah Dapatkan Neymar, Al Hilal Kembali Kejar Mantan Striker Newcastle United

 

Untuk West Ham, mereka sedang membutuhkan tambahan bek tengah musim panas ini yang merupakan fokusnya saat ini setelah penambahan dua gelandang tengah.

 

Kampiun UECL 2022/2023 tersebut telah merekrut Edson Alvarez dan James Ward-Prowse. Keduanya menjadi pengisi kekosongan di lini tengah setelah Declan Rice yang hengkang ke The Gunners senilai 105 juta paun.

 

Sumber: talkSport.

Kategori :