Radar Jabar - Yann Sommer resmi pindah dari Bayern Munchen ke Inter Milan di bursa transfer musim panas ini. Dia pun merasa bangga bisa gabung Nerazzurri.
Melansir dari SempreInter, Sommer awal hari Selasa (8/8) menandatangani kontraknya dan resmi pindah dari Bayern. Dia menjadi pilihan Inter sebagai pengganti Andre Onana yang dilepas ke Manchester United.
"Ada banyak alasan kenapa aku di sini," jelas Yan Sommer kepada InterTV dikutip dari SempreInter. "Pertama-tama, ini adalah klub yang hebat baik di dalam negeri maupun di Eropa, memiliki tradisi yang hebat."
"Saya tidak sabar untuk bermain di San Siro. Untuk menikmati para penggemar, atmosfer, dan Milan. Saya senang berada di sini," tambah dia.
BACA JUGA:Alexis Sanchez Tolak Tawaran dari Al Nassr Demi Menunggu Pinangan Inter Milan?
"Bermain untuk Inter, dan mencoba memenangkan sesuatu, bermain di stadion yang berbeda," kata kiper asal Swiss itu, merangkum ambisinya.
Sommer juga mengungkapkan alasannya menerima pinangan dari Inter. Kiper timnas Swiss ini bergabung dengan sang raksasa Serie A karena gaya permainan Simone Inzaghi cocok dengan preferensinya untuk build-up dari belakang.
"Itulah salah satu alasan mengapa saya bergabung. Karena Inzaghi suka membangun dari belakang. Saya telah memperhatikannya selama bertahun-tahun," ungkapnya mengenai kemampuannya memainkan bola di kakinya.