Bakso Mas Sugeng berlokasi di Jl, Terapi Raya No.1, RT.01/RW.20, Menteng, Bogor Barat, Kota Bogor, Jawa Barat.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Tempat Makan Bakso Paling Hits di Cimahi
3. Warung Bakso Reog
Warung Bakso Reog dikenal punya cita rasa yang unik dan menjadi magnet banyak pengunjung. Bakso di tempat ini penyajiannya dengan kuah bening bercita rasa gurih tapi tanpa lemak.
Untuk setiap satu porsi baksonya dibanderol seharga berkisar antara Rp15.000 sampai Rp43.000 tergantung jenis bakso yang pelanggan pesan.
Warung Bakso Reog lokasinya di Perumahan Bukit Cimanggu City, Jl. Bukit Cimanggu City Raya No.1. Jam operasionalnya adalah buka mulai pukul 09.00-21.00 WIB.
4. Bakso Bening Sapi AsliKedai bakso ini menyediakan beragam jenis bakso mulai dari bakso halus sampai bakso urat, dengan harga ‘bershabat’ hanya Rp15.000/porsi.
Pengunjung disarankan untuk datang ke warung Bakso Bening Sapi Asli sebelum pukul 10.00 pagi supaya tidak kehabisan menunya.
Bakso Bening Sapi Asli berlokasi di Jl. Pajajaran Indah I No.1, Kota Bogor, bersebelahan dengan Apotek Villa Duta Indah.
5. Bakso Capil Si KumisBakso Capil Si Kumis adalah bakso viral di Bogor yang menyita atensi karena cara penyajiannya berbeda. Tak hanya viral, kedai bakso tersebut pun legendaris sebab sudah ada sejak tahun 1996.
BACA JUGA:Catat! Ini 3 Tempat Kuliner Malam Karawang Terenak & Menggugah Selera, Auto Mau Nambah Terus
Kendati penjual hanya menggunakan gerobak sederhana dan pelanggan makan di pinggir jalan, bakso tersebut sudah menjadi favorit masyarakat sekitar. Soal harga juga terjangkau yakni Rp20.000/porsi untuk bakso campuran besar dan kecil dengan pelengkap komplit.
Bakso Capil Si Kumis berada di Jl. Achmad Adnawijaya, seberang Kantor Disdukcapil Kota Bogor, dan buka mulai pukul 10.00-19.00. Lokasi yang berdekatan dengan Kantor Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bogor membuat kedai bakso ini terkenal.
Demikian rekomendasi lima bakso paling enak di Bogor yang cocok untuk kulineran sekeluarga. Bagaimana setelah melihat rekomendasi ini, jadi ngiler? Tunggu apalalgi gasken lur!
Sumber: Bantenraya.co.id dan berbagai sumber.