FIFA Match Day 2023: Indonesia Vs Argentina Resmi Digelar!

Senin 22-05-2023,14:04 WIB
Reporter : Tresna Dian Pahlawan
Editor : Tresna Dian Pahlawan

RADARJABAR.ID - Indonesia telah resmi akan bertanding bersama Argentina dalam FIFA Match Day 2023. Kabar tersebut dapat diketahui melalui sebuah unggahan pada laman sosial media Twitter oleh official akun timnas Argentina, pada 22 Mei 2023 lalu.

Sebelumnya La Albiceleste sebutan bagi timnas Argentina, telah mengkonfirmasi terkait kesediaannya bertanding bersama Indonesia. Merespon dari undangan yang dikirim oleh Tim Garuda, pertandingan resmi akan digelar pada tanggal 19 Juni 2023.

Pasalnya dalam proses pertimbangan untuk mengundang timnas Argentina untuk bertanding bersama, PSSI sempat merasakan keraguan bahwa undangan untuk bertanding sebagai ajang uji coba akan ditolak.

Namun keraguan itu terbantahkan ketika munculnya konfirmasi dari pihak terkait yang muncul dari sebuah cuitan salah seorang jurnalis Argentina, dengan akun TyC Sport, Gaston Edul.

Gaston mengungkapkan bahwa La Albiceleste akan tampil bertanding pada dua laga uji coba yang diselenggarakan di Asia. Menjadi sebuah perbincangan hangat di kalangan publik, khususnya para pecinta dunia sepak bola Indonesia bahwa timnas kesayangannya akan bertempur bersama pasukan Lionel Scaloni.

Jadwal pertandingan Indonesia Vs Argentina pada FIFA Match Day 2023

Berdasarkan pernyataan resmi yang diumumkan oleh pihak timnas Argentina. Indonesia telah resmi menjadi lawan tanding bagi mereka pada FIFA Match Day 2023, dalam rangka uji coba setelah pihaknya selesai terlebih dahulu bertanding bersama Australia.

Pertandingannya bersama Australia akan dilaksanakan pada tanggal 16 Juni 2023. Namun untuk pemilihan lokasi penyelenggaraan, ke dua belah pihak sepakat untuk dilaksanakan di negara China, tepatnya di Kota Beijing.

Setelah selesai bertanding bersama negara tetangga yakni Australia. Pasukan Lionel Scaloni, bersama sang ikonik Lionel Messi akan langsung bertandang ke Indonesia pada tanggal 19 Juni 2023.

Namun belum ada informasi lebih lanjut terkait pemilihan lokasi dimana ke dua belah pihak tim sepak bola tersebut akan bertanding, perkembangan informasi dapat kalian lakukan pemantau pada situs resmi atau akun official media sosial pihak terkait.

Persiapan Timnas Garuda menjelang kedatangan Argentina

Indra Sjafri selaku Direktuk Teknik PSSI mengumumkan bahwa pertandingan yang akan digelar yaitu FIFA Match Day: Indonesia Vs Argentina, merupakan sebuah laga uji coba yang akan dilaksanakan pada tanggal 19 Juni 2023.

Dirinya juga telah mendapat konfirmasi dari Shin Tae-Yong yang dimana pihaknya telah memberikan rangkaian data para pemain yang siap berlaga pada pertandingan melawan Argentina.

Selain itu, Sjafri telah berkoordinasi bersama Ketua PSSI bahwa akan ada pelaksanaan rangkaian kegiatan pelatihan bagi seluruh kru juga para pemain untuk persiapan menyambut FIFA Macth Day 2023: Indonesia Vs Argentina.***

Kategori :