Kontra Madura United akan Disaksikan Ribuan Bobotoh, Persib Bandung Optimis Raih 3 Poin Penuh

Jumat 29-07-2022,14:48 WIB
Reporter : Sandi Nugraha
Editor : Wanda Novi

BANDUNG - Jelang pertandingan kontra Madura United, Kepala Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert menyebut bahwa pertandingan tersebut dinilai sangat penting bagi timnya.

Diketahui, Persib Bandung akan menjalani laga lanjutan dipekan ke dua   Liga 1 musim 2022/2023 kontra madura united di stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, pada Sabtu (30/7) besok sore.

"Ini akan menjadi laga kompetitif pertama (lawan Madura United) di GBLA setelah sekian lama. Dan saya diberi tahu bahwa sudah 4-5 tahun kami tidak bermain di GBLA. Jadi Ini kesempatan fantastis untuk memulai liga di GBLA apalagi kondisi lapangannya bagus, dan juga stadion yang sangat bagus," katanya di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jum'at (29/7).

Selain hal itu, Robert juga mengatakan bahwa pada pertandingan besok, anak-anak asuhnya dalam kondisi yang sangat bagus setelah ditahan imbang oleh Bhayangkara Fc pada laga perdana liga 1 musim 2022/2023.

"Tentu ini menjadi usaha bagi kami untuk tidak terintimidasi dan kami percaya terhadap diri sendiri. Bahkan kami juga paham bahwa tiga poin menjadi hasil yang perlu kami raih," katanya

"Dan Saya juga melihat pemain begitu bersemangat dan menikmati, mereka antuiasi menghadapi pertandingan (lawan Madura United). Kami menatap hasil positif berupa tiga poin," imbuhnya.

Sementara, menurut gelandang bertahan adalan Persib Bandung, Marck klok mengungkapkan bahwa pada laga besok dirinya dan rekan setimnya sangat antusias.

Apalagi Mark mengaku bahwa memiliki semangat yang sangat bagus dikarenakan selama karirnya di Persib Bandung baru akan merasakan animo ribuan Bobotoh di dalam stadion terlebih pada laga kandang.

"Akhirnya saya bisa main di Bandung dengan penonton dan suporter. Ini pertama dalam karir saya, karena bergabung dengan Persib sejak musim lalu tapi sampai sekarang belum pernah main di depan Bobotoh," ucapnya di tempat yang sama.

Sehingga, dirinya optimis dapat meraih 3 poin di pertandingan kontra Madura United pada Sabtu besok.

"Untuk besok kita antusias menatap kemenangan perdana di musim ini dan kasih Bobotoh perasaan enak. Begitu juga untuk kita semua pemain serta staf antusias untuk main di kandang dan memulai flow yang bagus," pungkasnya.

(San)

Kategori :