Radarjabar.disway.id – Ketika berbicara tentang pahlawan, biasanya kita membicarakan tokoh-tokoh dari kalangan militer. Bagaimanapun, pahlawan Indonesia tidak hanya datang dari tentara. Seorang kritikus sastra juga bisa menjadi sosok pahlawan. Dia adalah H.B. Jassin.
HB Jassin adalah salah satu tokoh dalam sastra yang telah diakui oleh negara. H.B. Jassin menjadi pahlawan Indonesia atas usahanya memajukan kesusastraan Indonesia. Di kalangan seniman, khususnya sastrawan Indonesia, nama H.B. Jassin sudah tidak asing di telinga. Tapi bagaimana dengan kalangan milenial? Belum lama ini beberapa orang mulai kembali mengenalkan H.B. Jassin ke publik. Khususnya pengenalan HB Jassin mulai kembali “digalakkan” pada kawula muda, atau yang dikenal sebagai kalangan milenial. Pusat Studi dan Dokumentasi (PSD) H.B. Jassin, Provinsi Gorontalo, berencana untuk mengenalkan tokoh yang kerap dijuluki “Paus Sastra Indonesia” itu. Adapun kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari arahan Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer. Hamka Hendra Noer berharap tokoh pahlawan Indonesia dalam kesusastraan Indonesia itu bisa dikenal oleh kawula muda Indonesia. Ia menyayangkan bahwa masih banyak kawula muda Indonesia yang tidak mengetahui H.B. Jassin, apa lagi karya-karyanya. “Saya minta lembaga ini (PSD) bisa menyosialisasikan dan mengenalkan H.B. Jassin beserta karya-karyanya kepada generasi milenial. Tidak hanya H.B. Jassin saja, tetapi juga tokoh-tokoh besar Gorontalo lainnya seperti J.S. Badudu,” kata Hamka saat menerima audiensi PSD H.B. Jassin Provinsi Gorontalo di Gubernuran Gorontalo, laporan dari InfoPublik, Selasa (14/6/2022). Ia berharap bahwa karya-karya H.B. Jassin itu bisa turut menggeliat di tengah kemajuan sains dan teknologi saat ini. “Buat buku yang menghimpun pandangan masyarakat tentang H.B. Jassin. Judulnya bisa H.B. Jassin di Mata Tokoh Gorontalo, saya kira banyak tokoh yang bisa menulis tentang hal itu,” kata Hamka menambahkan. Kritikus kawakan sastra Indonesia itu diusulkan dalam Seminar Nasional di Kantor Perpustakaan Nasional, Jakarta, Selasa (22/02/2022). Berbagai tokoh nasional pun mendukung usulan kritikus sastra itu. Salah satunya adalah Anies Baswedan. Gubernur DKI Jakarta itu menyebut bahwa H.B. Jassin adalah tokoh terkemuka yang mempunyai peran penting dalam perjalanan kebudayaan Indonesia. “Kami sangat mengapresiasi ikhtiar menempatkan H.B. Jassin sebagai Pahlawan Nasional. H.B. Jassin ini menjadi penghubung antara Gorontalo dan Jakarta. Lahirnya di Gorontalo, bersemayamnya di Jakarta, bermanfaatnya di seluruh Indonesia,” kata Anies, laporan dari Jabar Ekpres, Jumat (25/2/2022). “Bukan sekedar menuliskan rentetan peristiwa yang dialaminya, karena kita semua sadar betapa besar peran seorang H.B. Jassin di dalam perjalanan kebangsaan kita,” tambahnya. “Beliau ini unik, profesi yang membuatnya terkenal adalah kritikus sastra, pekerjaannya mengkritik kata-kata. Pusat Dokumentasi Sastra yang didirikannya menjadi salah satu yang terlengkap di dunia,” urainya. Adapun usulan kritikus sastra itu sebagai Pahlawan Indonesia diusulkan oleh Rachmat Gobel, Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Industri dan Pembangunan (Korinbang).***Gubernur Gorontalo Menyayangkan H.B. Jassin Tidak Banyak Dikenal Generasi Milenial
Sabtu 18-06-2022,07:00 WIB
Reporter : Arip Apandi
Editor : Arip Apandi
Kategori :
Terkait
Selasa 19-11-2024,12:45 WIB
Siswa SMKN 1 Arjasari Tunjukkan Semangat Tinggi dalam Uji Kompetensi Keahlian
Selasa 19-11-2024,11:28 WIB
Plh. Kadisdik Jabar Resmi Buka Desk Data GTK untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Rabu 13-11-2024,10:02 WIB
PGRI Sebut Pentingnya Kenyamanan dan Kebahagiaan Guru Demi Kemajuan Pendidikan di Indonesia
Rabu 13-11-2024,09:29 WIB
Dukung Program Wajib Belajar 13 Tahun, Gamal Albinsaid: Pendidikan Anak Usia Dini Sangat Penting
Minggu 03-11-2024,09:16 WIB
Uni Eropa Dorong Investasi Pendidikan untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045
Terpopuler
Minggu 24-11-2024,11:11 WIB
Masuki Masa Tenang, Kang DS Beri Contoh Cabut Sendiri APK: Ini Tanggung Jawab Peserta Pemilu
Minggu 24-11-2024,12:57 WIB
Dugaan Politik Uang Pilkada, Bawaslu Sleman Amankan Uang Tunai Rp.12,6 Juta di Kapanewon Minggir
Sabtu 23-11-2024,20:31 WIB
5 Rekomendasi iPhone Termurah dan Paling Worth To Buy untuk Main Game
Sabtu 23-11-2024,23:18 WIB
Optimalisasi Anggaran Jadi Kunci Paslon Gubernur Dedi-Erwan Atasi Krisis Listrik di Jabar
Sabtu 23-11-2024,19:33 WIB
5 Rekomendasi Jam Tangan Analog Murah di Bawah Rp 200 Ribuan!
Terkini
Minggu 24-11-2024,17:02 WIB
Tote Bag: Pilihan Stylish untuk Berbagai Kesempatan
Minggu 24-11-2024,16:54 WIB
Mewah dan Canggih! Ini Spesifikasi dan Harga OPPO Find X8 Series di Indonesia
Minggu 24-11-2024,14:54 WIB
Harga Fantastis Jam Tangan Patek Philippe 2499 Milik John Lennon yang Ditemukan Setelah 40 Tahun
Minggu 24-11-2024,13:26 WIB
5 Ide Solo Date yang Dijamin Bikin Bahagia
Minggu 24-11-2024,12:57 WIB