DPC PPP akan Rekrut Usia 17-25 Tahun untuk Jadi Kader Partai

DPC PPP akan Rekrut Usia 17-25 Tahun untuk Jadi Kader Partai

Ketua DPC PPP Kabupaten Bogor Elly Rachmat Yasin saat memberikan keterangan.--Istimewa

RADAR JABAR - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bogor mengungkapkan, akan merekrut generasi penerus mulai dari usia 17 sampai 25 tahun.

 

Ketua DPC PPP Kabupaten Bogor Elly Rachmat Yasin menjelaskan, gaya perekrutan tersebut dengan membaca peta politik mendatang.

 

"Kalau pemilu yang akan datang itu, hak pilih itu lebih banyak kepada kaum milenial dan Gen Z mungkin dan Gen A juga," jelas Elly di DPC PPP Kabupaten Bogor, pada Kamis (22/1/2026).

 

Ia menutur, proses persiapan menghadapi pemilu 2029 dengan merekrut anak-anak muda. Nantinya, diberikan pelatihan dan pembinaan agar dapat memegang estafet selanjutnya.

 

Perekrutan itu menyoroti anak-anak muda yang berminat pada bidang politik dan berminat pada partai PPP.

 

Perekrutan tersebut, kata Elly, melalui Madrasah Kader Partai dapat diakses secara online dan tidak ada paksaan sama sekali.

 

"Jadi kita tidak memaksa satu persatu gitu, tapi mereka dengan sendirinya mengisi untuk menjadi kader partai. Itu salah satunya, itu progress ke depan," ujarnya.

 

Dirinya menjelaskan, Madrasah Kader Partai sebagai upaya melakukan perubahan agar tidak mengandalkan suara pemilih tradisional atau tua.

 

"Tapi kita tidak bisa bertahan untuk itu, karena ke depannya pemilih tradisional atau pemilih yang usianya sudah di atas 40 tahun itu akan berkurang. Jadi kita mulai ke depan, mulai melakukan ini," pungkasnya.

Sumber: