Polisi Ungkap Motif Kasus Pembunuhan di RSUD Majalaya: Soal Utang Piutang

Polisi Ungkap Motif Kasus Pembunuhan di RSUD Majalaya: Soal Utang Piutang

Polisi Ungkap Motif Kasus Pembunuhan di RSUD Majalaya: Soal Utang Piutang--

RADAR JABAR - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat (Jabar) berhasil mengungkap kasus dugaan pembunuhan yang terjadi di lantai 2 Gedung Utama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Majalaya, Kabupaten Bandung.

Peristiwa pada Sabtu, 3 Januari 2026, sekitar pukul 20.00 WIB tersebut, terjadi di ruang sentral atau gudang cleaning service.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Hendra Rochmawan, menyebut bahwa seorang pria bernama Fikri Ardiansyah (24) yang merupakan petugas cleaning service RSUD Majalaya, ditemukan meninggal dunia dengan kondisi bersimbah darah.

"Untuk pelaku pembunuhan adalah R alias SA (43), Kepala Cleaning Service RSUD Majalaya. Pelaku menyerahkan diri ke Polresta Bandung dan mengakui telah melakukan pembunuhan terhadap korban," kata Hendra dalam keterangannya, Senin, 5 Januari 2026.

 

BACA JUGA:Polisi Dalami Motif Penganiaya Korban Hingga Tewas di RSUD Majalaya

 

Hendra mengungkapkan, pelaku mengaku tega menghabisi nyawa korban dengan menggunakan martil.

"Motif awal pembunuhan diduga dilatarbelakangi persoalan utang piutang, di mana korban disebut memiliki utang kepada pelaku sebesar kurang lebih Rp.5.000.000," bebernya 

Akibat perbuatannya, pelaku kini harus mendekam di Mapolresta Bandung untuk dilakukan proses pemeriksaan lebih lanjut.

"Saat ini, kasus tersebut tengah ditangani oleh Polresta Bandung guna proses penyelidikan dan penyidikan sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku," pungkasnya.* (ysp)

Sumber:

Berita Terkait