Ojang Sohandi: Demo di Depan KPK Diduga Berbau Muatan Politis

Ojang Sohandi: Demo di Depan KPK Diduga Berbau Muatan Politis

Iluatrasi gedung KPK--

RADAR JABAR - Demo yang dilakukan oleh Massa yang mengatasnamakan Forum Masyarakat Peduli Subang yang digelar didepan gedung merah putih KPK terindikasi penuh muatan politik dalam kaitan Pilkada Subang 2024. 

 

Demo yang digelar pagi-pagi buta didepan gedung merah putih KPK Jakarta selatan diduga melibatkan Massa bayaran yang bukan orang asli Subang namun didatangkan dari Jakarta sekitarnya.

 

Sehingga demo tersebut terindikasi demo buatan yang menuntut pemeriksaan kembali atas masalah Ojang Sohandi mantan Bupati Subang periode 2013-2018 yang salah alamat dan tidak berdasar.  

 

Menurut Ojang Sohandi, kasusnya ini sudah selesai dilaksanakan dengan hukuman penjara sesuai keputusan hakim saat itu dan demo yang dipimpin Darta dan massa bayaran tersebut merupakan masalah lama yg sudah selesai.

 

"Berita basi yang sengaja dipolitisasi untuk menjatuhkan Paslon 02, karena sengaja menarik-narik dan menjatuhkan nama Bunda Elita sebagai tokoh masyarakat Subang dalam kasus yang tidak terbukti melibatkannya dengan dikaitkan karena masih dalam satu keluarga dari Paslon 02 yang bersih dari masalah apapun," kata Ojang.

 

Dia mengatakan, ada pengakuan dari salah seorang pendemo yang tidak mau disebutkan namanya mengakui dia dibayar untuk ikut demo karena dibayar dan mereka tidak tahu apa forum masyarakat peduli Subang dan apa tujuan mereka ikut demo tadi pagi.

 

"Untuk saat ini saja posisi elektabilitas suara Paslon 02 Reynaldy-Agus sudah melampaui suara dari Paslon lain," kata dia.

 

Sumber: