Turunkan Angka Stunting di Kabupaten Bandung, Kang DS: Program Genius Ini Penting dan Perlu Dilanjutkan

Turunkan Angka Stunting di Kabupaten Bandung, Kang DS: Program Genius Ini Penting dan Perlu Dilanjutkan

Bupati Bandung, Dadang Supriatna ketika kunjungan di SDN Pameungpeuk 03 Desa Sukasari, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung, pada Minggu 8 September 2024-Yusuf-Radar Jabar

RADAR JABAR - Ratusan siswa Sekolah Dasar (SD) di lingkungan SDN Pameungpeuk 03 Desa Sukasari Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Bandung antusias saat menyambut kehadiran Bupati Bandung Dadang Supriatna, Minggu 8 September 2024.

Selain SDN Pameungpeuk 03, program Genius ini dengan sasaran para siswa SDN Waas 02 dan SDN Palasari 03 Kecamatan Pameungpeuk. 

Kunjungan kerja Bupati Bandung itu dalam rangka kegiatan program Genius (Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi untuk Siswa tahun 2024) yang dilaksanakan Badan Pangan Nasional (Bapanas). 

Program Genius ini kemudian ditindaklanjuti dan dikemas Pemkab Bandung melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (Dispakan) Kabupaten Bandung dengan sasaran para pelajar SD, selain di daerah yang cukup tinggi angka stuntingnya.

BACA JUGA:Kang DS Ungkap Strategi Penanganan Banjir di Kabupaten Bandung: Bangun Enam Titik Danau Buatan

BACA JUGA:Terima Aspirasi Warga Rancaekek, Bupati Bandung Janji Bangun SMPN hingga Perguruan Tinggi

Kunjungan Bupati itu didampingi Kepala Dispakan, Ina Dewi Kania, dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Bandung Tata Irawan. Menurut Dadang Supriatna mengatakan program Genius ini sangat penting dan perlu dilanjutkan. 

"Untuk keberlangsungan dalam rangka menurunkan angka stunting dan menjadikan anak-anak sekolah kita jiwa raga yang sehat untuk bisa lebih cerdas dan bisa menggapai cita-citanya," harap Kang DS sapaan akrabnya Dadang Supriatna.

Ia menuturkan, bahwa program Genius ini dinilai sangat luar biasa dan tentunya selaras dengan program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung.  

"Untuk terus bagaimana mengadakan makanan bergizi dalam rangka untuk mencerdaskan anak bangsa kita," imbuhnya.

Kang DS menyebutkan, beberapa gerakan OPD (Organisasi Perangkat Daerah) yang berkaitan dengan penurunan angka stunting di Kabupaten Bandung, ini menandakan ada kebijakan yang sangat luar biasa.

"Tentu berdasarkan instruksi dari Pak Presiden, angka stunting harus betul-betul kita turunkan. Angka stunting saat ini masih ada di angka 9 persen lagi," ungkapnya.

Kang DS mengatakan, program Genius ini harus disinergikan dengan beberapa OPD di Kabupaten Bandung. 

"Yang pada akhirnya bisa mencapai satu tujuan, terutama ada kerjasama dari kepala desa, kepala sekolah, para guru dan minta bantuan dari para orang tua siswa," tuturnya.

Sumber: