Eks Striker Persib Ilija Spasojevic Resmi Berpisah dengan Bali United

Eks Striker Persib Ilija Spasojevic Resmi Berpisah dengan Bali United

Pemain Bali United Ilija Spasojevic (kanan) berebut bola dengan pemain Terengganu FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, 4 Oktober 2023 lalu.-HO-Bali United-ANTARA

Radar Jabar Diswa - Ilija Spasojevic tidak akan lagi berseragam Bali United. Pemain naturalisasi tersebut resmi memutuskan hengkang dari klub berjuluk Serdadu Tridatu itu di bursa transfer jelang Liga 1 Indonesia 2024/2025.

 

Mengutip dari Antara, kepergian Spaso, sapaan akrabnya, karena sepakat dengan Bali United untuk tidak menandatangani perpanjangan kontrak.

 

“Saya ingin menyampaikan terima kasih terdalam kepada teman untuk perjalanan luar biasa yang kita bagikan bersama,” ucap Spasocjevic di Denpasar, Jumat 12 Juli 2024, dikutip dari Antara.

 

BACA JUGA:Ambisi Besar Mateo Kocijan Bersama Persib Bandung

 

Spaso tidak merinci seputar kelanjutan kariernya di kancah sepakbola Indonesia. Dia hanya menyatakan bahwa meninggalkan tim jawara Liga Indonesia itu akan menjadi lembaran baru dan berjanji akan kembali menuju Pulau Dewata.

 

“Selamat tinggal Bali United dan saya berharap untuk bisa kembali ke pulau indah ini dan menjadi bagian dari keluarga Bali United lagi. Terima kasih untuk kenangan, kemenangan dan cinta. Sukses selalu dan sampai berjumpa lagi,” terang mantan striker Persib Bandung tersebut.

 

Bomber berusia 36 tahun itu gabung Bali United pada penghujung 2017 dari Bhayangkara FC sang kampiun Liga 1 Indonesia 2017. Total 188 laga dimainkan olehnya selama hampir tujuh tahun mengabdi di Stadion Kapten I Wayan Dipta dalam semua kompetisi, dengan torehan 88 gol serta 15 asistensi.

 

Sumber: