Tim PPM UNY dan Disdikpora Kabupaten Pangandaran Selenggarakan Pelatihan untuk Tingkatkan Kompetensi Guru

Tim PPM UNY dan Disdikpora Kabupaten Pangandaran Selenggarakan Pelatihan untuk Tingkatkan Kompetensi Guru

Pangandaran, Jumat (7/6) - Tim Pengabdian Pada Masyarakat (PPM) dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyelenggarakan serangkaian pelatihan di SMPN 1 Pangandaran-Ilustrasi -(sumber gambar: Pixabay)

RADAR JABAR - Pangandaran, Jumat (7/6) - Tim Pengabdian Pada Masyarakat (PPM) dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyelenggarakan serangkaian pelatihan di SMPN 1 Pangandaran.

Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama antara UNY dengan Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Pangandaran, bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru Bahasa Indonesia di tingkat SMP, khususnya dalam hal inovasi pembelajaran, penyusunan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD), dan asesmen pembelajaran.

Acara dibuka oleh Supri, S.Pd., M.Pd., Kepala Bidang Pembinaan SMP Disdikpora Pangandaran, yang menyambut baik kedatangan tim PPM UNY. Dalam sambutannya, Supri menekankan pentingnya kegiatan ini bagi peningkatan kualitas pembelajaran Bahasa Indonesia di sekolah-sekolah.

 

BACA JUGA:Bey Bilang Jabar Intens Dorong Reaktivasi Jalur KA Pangandaran dan Ciwidey

 

"Setelah kegiatan ini, diharapkan guru-guru produktif dalam berkarya," ujarnya sebelum meresmikan acara dan menandatangani kerja sama.

Kegiatan ini diikuti oleh empat tim dari Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), Fakultas Bahasa, Seni, dan Budaya (FBSB) UNY, yang dikoordinatori oleh Prof. Dr. Maman Suryaman, M.Pd. Prof. Maman, yang juga seorang penulis kolom literasi dan pendidikan, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menginspirasi para guru.

Sesi pertama dimulai dengan workshop tentang model-model pembelajaran inovatif yang dipimpin oleh Dr. Esti Swatika Sari, M.Hum., didampingi oleh Beniati Lestyarini, S.Pd., M.Pd., dan Titis Kusumaningrum W.P., M.Pd.

 

BACA JUGA:8 Desa di Pangandaran Gelar Pilkades Serentak 2023

 

Workshop ini bertujuan untuk membantu guru-guru menciptakan model pembelajaran yang kreatif dan inovatif. "Luarannya berupa modul ajar apabila sudah menerapkan Kurikulum Merdeka dan Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) bagi yang belum menerapkan," jelas Titis Kusumaningrum W.P., M.Pd.

Pada sesi berikutnya, tim yang diketuai oleh Dr. Teguh Setiawan, M.Hum., bersama anggota Dr. Kastam Syamsi, M.Ed., Nurvita Anjarsari, S.Pd., M.Hum., dan Erlin Kartikasari, S.Pd., M.Pd., memberikan materi tentang penyusunan LKPD dan asesmen pembelajaran.

Sumber: