ROG Zephyrus G14 2024: Laptop Gaming Desain Unik dan Ringan Cocok untuk Para Gamers

ROG Zephyrus G14 2024: Laptop Gaming Desain Unik dan Ringan Cocok untuk Para Gamers

ROG Zephyrus G14 2024: Laptop Gaming Desain Unik dan Ringan Cocok untuk Para Gamers--Istimewa

RADAR JABARASUS kembali meluncurkan laptop gaming terbaru mereka, ROG Zephyrus G14.

Laptop ini memiliki spesifikasi yang memumpuni dengan desain unik dan ringan yang dibekali prosesor AMD Ryzen 8000 Series kencang.

Spesifikasi Lengkap Mengenai ROG Zephyrus G14:

Laptop ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan para pengguna yang mencari perangkat berperforma tinggi namun tetap ringan dan mudah dibawa.

Dengan bobot di bawah 1,5 kg, ROG Zephyrus G14 terbaru menjadi pilihan ideal bagi para profesional maupun gamer yang sering bepergian.

Laptop ini ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 8000 Series yang dilengkapi dengan kemampuan kecerdasan buatan (AI).

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP dengan Kamera Selfie Terbaik dan Spek Memukau? Cek Disini!

Teknologi AI yang tertanam memungkinkan pengguna untuk memiliki "mesin AI" pribadi yang dapat beroperasi tanpa koneksi internet, sehingga menjaga privasi data pengguna tetap aman.

Hal ini menjadi nilai tambah bagi mereka yang peduli akan keamanan dan privasi data.

Dari segi desain, ROG Zephyrus G14 mengusung form factor clamshell dengan bodi aluminium yang memberikan kesan kokoh dan premium.

Desainnya yang minimalis dilengkapi dengan lampu LED putih yang dapat dimatikan, sehingga tampilan laptop tetap profesional dan elegan.

Laptop ini juga menampilkan logo ROG yang ikonik, menegaskan identitasnya sebagai perangkat gaming kelas atas.

Untuk performa grafis, laptop ini dilengkapi dengan Discrete GPU RTX 40 Series dari NVIDIA, yang memastikan performa grafis terkini dan mampu menjalankan game-game berat dengan lancar.

BACA JUGA:6 Hp Support PUBG Smooth 120fps Termurah Performa Tergahar Tahun 2024

Layarnya menggunakan panel OLED 3K 120 Hz yang sudah Pantone Validated, sangat cocok untuk kegiatan content creation yang membutuhkan akurasi warna tinggi.

Sumber: