Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Dengan Tinggi 1.500 Meter
Kolom abu vulkanik saat membumbung keluar dari kawah Gunung Ibu di Maluku Utara, Rabu (8/5)--ANTARA/HO-PVMBG
RADAR JABAR - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) telah melaporkan bahwa terjadi erupsi di Gunung Ibu, di barat laut Pulau Halmahera, Maluku Utara. erupsi Gunung Ibu telah menyebabkan lontaran abu vulkanik dengan tinggi sekitar 1.500 meter.
Axl Roeroe, selaku Petugas Pos Pengamatan Gunung Ibu, menyatakan dalam laporan yang diterima di Jakarta pada hari Rabu bahwa pemadaman listrik terjadi akibat erupsi yang terjadi pada pukul 11.11 WIT.
"Kami mengamati kolom abu berwarna kelabu dengan intensitas tebal yang condong ke arah timur laut," ujar Roeroe.
BACA JUGA:Ada Wacana Duet dengan Ahok di Pilkada DKI, Ini Tanggapan Anies
Gunung Ibu, yang memiliki ketinggian 1.325 meter di atas permukaan laut, terletak di barat laut Pulau Halmahera, Maluku Utara. Puncak gunung ini merupakan kawah vulkanik dengan lebar 1 kilometer dan kedalaman 400 meter, sementara bagian luarannya mencapai lebar 1,2 kilometer.
Gunung Ibu, yang saat ini berstatus level II atau waspada, dikenal karena aktivitas vulkanik yang cukup aktif. PVMBG mengingatkan penduduk agar tidak beraktivitas di dalam radius dua kilometer dan perluasan sektoral sejauh 3,5 kilometer ke arah bukaan kawah di bagian utara dari kawah aktif Gunung Ibu.
BACA JUGA:Pelaku UMKM Ungkap Permintaanya Kepada Karyawan BUMN Untuk Ikut Serta Membeli Produk Mereka
"Jika terjadi hujan abu, masyarakat yang beraktivitas di luar rumah disarankan untuk menggunakan pelindung hidung, mulut -masker- dan mata -kacamata-," tambah Roeroe.
Untuk saat ini masih belum diketahui situasi terkini gunung Ibu, Bagi masyarakat yang ingin memperoleh informasi terbaru tentang kondisi terkini Gunung Ibu, berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan.
1. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG)
Untuk informasi terkini mengenai aktivitas Gunung Ibu, Anda dapat menghubungi PVMBG langsung. PVMBG berlokasi di Bandung dan siap memberikan informasi melalui telepon atau email.
2. Pos Pengamatan Gunung Ibu
Pos Pengamatan Gunung Ibu, yang berada di Gam Ici, Kecamatan Ibu, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, juga merupakan sumber informasi yang dapat diandalkan. Anda dapat menghubungi pos tersebut untuk memperoleh update terbaru mengenai Gunung Ibu.
BACA JUGA:Viral! Pria Berinisial B Alami Punusukan di Halaman Gedung Ormas Soreang Kabupaten Bandung
Sumber: antara