10 Rekomendasi Smart TV 4K Terbaik Fitur Canggih Harga Termurah pada 2024

10 Rekomendasi Smart TV 4K Terbaik Fitur Canggih Harga Termurah pada 2024

Rekomendasi Smart TV 4K Terbaik-RJ-

RADAR JABAR – Jika Anda gemar menonton film, kali ini kami akan memberi 10 rekomendasi Smart TV 4K terbaik dengan harga termurah pada awal 2024 ini.

Di antara banyaknya merek Smart TV terbaik yang ada, Smart TV 4K merupakan salah satu yang banyak diminati karena dapat memanjakan mata.

Selain itu, kemampuannya untuk menampilkan gambar dalam resolusi 4K juga bisa membuat pengalaman menonton menjadi lebih menarik.

Fitur melimpah juga menjadi pilihan menarik untuk para pemburu kecanggihan visual dengan harga yang masih ramah di kantong.

10 Rekomendasi Smart TV 4K Terbaik 2024

Berikut adalah rekomendasi Smart TV resolusi 4K dengan susunan harga dari mulai yang termurah dan menjadi pilihan terbaik pada 2024.

1. Xiaomi Smart TV A Pro 43

Salah satu Smart TV termurah ini hadir dengan nuansa premium terlihat dari perpaduan frame metal yang mengelilingi bodinya dan bezel tipis yang memberikan kesan lebih imersif. Layarnya mengusung ukuran 43 inch dengan resolusi 4K UHD, serta dukungan Dolby Vision dan HDR 10.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Set Top Box TV Digital Terbaik, Kualitas Siaran Jernih

Untuk audio, TV ini memiliki speaker 2x12 Watt agar memuaskan telinga. TV ini dibekali fitur Dolby Atmos, DTS:X, dan DTS Virtual X1. Selain didukung dengan prosesor 4 Core Cortex A55, TV ini juga dilengkapi dengan RAM 2 GB dan ROM 16 GB.

Hadir juga tiga port HDMI, 2 port USB 2.0, LAN, audio optik digital, dan jack audio 3,5 mm. Tidak ketinggalan fitur DVB-T2 untuk menangkap siaran TV digital. Bicara soal harganya, Smart TV ini bisa kamu dapatkan mulai dari Rp3,5 jutaan.

2. TCL 43 inch 43A50

Smart TV ini memiliki layar berukuran 43 inci beresolusi 4K UHD dengan gambar yang sangat jelas dan detail. TCL 43A50 juga menawarkan pengalaman menonton yang lebih realistis dengan kontras yang lebih tinggi, warna yang lebih hidup, dan detail yang lebih baik berkat fitur HDR.

Kamu juga dapat mengontrol TV ini dengan menggunakan suara, mulai dari mencari konten, mengubah saluran, atau mengatur pengingat.

TV ini juga memiliki fitur perekaman USB yang berarti kamu dapat merekam program TV favorit ke perangkat penyimpanan USB eksternal. Jika tertarik, Smart TV ini bisa kamu dapatkan mulai dari Rp3,7 jutaan.

3. Samsung Smart TV AU7002

Desain premium dengan bezel tipis dan body rampingnya, TV ini cocok diletakkan pada dinding atau meja. Televisi pintar ini memiliki bentang layar 43 inci dengan panel flat LED resolusi 4K.

Dukungan teknologi canggih seperti picture engine Crystal prosesor 4K yang mampu menghasilkan lebih dari 1 miliar warna menjadikan konten yang kamu lihat sangat mumpuni hingga mencapai 4K.

Sumber: