Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 Telah Dibuka! Simak Cara Daftar dan Berbagai Keuntungannya

Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 Telah Dibuka! Simak Cara Daftar dan Berbagai Keuntungannya

Pendaftaran Kartu Prakerja 2024 sudah dibuka-prakerja.go.id-

RADAR JABAR - Pendaftaran akun Kartu Prakerja 2024 telah resmi dibuka. Proses pendaftaran akun dapat dilakukan melalui situs web resmi www.prakerja.go.id.

Informasi mengenai pembukaan pendaftaran akun Kartu Prakerja 2024 diumumkan melalui posting pada akun Instagram resmi @prakerja.go.id pada hari Rabu (3/1/2023) yang lalu.

"Belum punya akun Prakerja? Pendaftarannya udah dibuka lagi nih Sob! Langsung meluncur ke www.prakerja.go.id dan klik “Daftar Sekarang” untuk buat akun kamu sekarang juga!" tulis keterangan unggahan akun @prakerja.go.id.

Cara Buat akun Prakerja

Prosedur Pembuatan Akun Kartu Prakerja adalah sebagai berikut:

1. Buka situs www.prakerja.go.id;

2. Pilih opsi 'Daftar Sekarang' yang terletak di sudut kanan atas halaman;

BACA JUGA:Simak! Cara Daftar Kartu Prakerja gelombang 58 dan Persyaratan untuk Dapat Insentif Hingga Rp4,2 Juta

3. Isi formulir dengan alamat email dan kata sandi, lalu tekan 'Daftar';

4. Dapatkan notifikasi melalui email;

5. Buka surel Anda dan lakukan verifikasi sesuai petunjuk yang dikirimkan;

6. Setelah itu, pendaftaran akun Prakerja Anda telah berhasil.

Cara Daftar Kartu Prakerja

Berikut adalah langkah-langkah untuk mendaftar Kartu Prakerja setelah memiliki akun Prakerja:

1. Kunjungi www.prakerja.go.id, lalu pilih 'Daftar Sekarang' yang terletak di bagian kanan atas halaman;

2. Masukkan alamat email dan password;

Sumber: