Kadar Gula Darah Tinggi? Yuk Coba 8 Cara Menurunkan Gula Darah Berlebih yang Efektif

Kadar Gula Darah Tinggi? Yuk Coba 8 Cara Menurunkan Gula Darah Berlebih yang Efektif

Kadar Gula Darah Tinggi? Yuk Coba 8 Cara Menurunkan Gula Darah Berlebih yang Efektif-Ilustrasi mengecek gula darah-Freepik/Jcomp

RADAR JABAR - Kadar gula darah anda masih tinggi? Yuk coba 8 tips cara menurunkan gula darah berlebih di tubuh yang efektif dan salah satunya bisa dilakukan di rumah.

Hiperglikemia atau kadar gula darah tinggi merupakan masalah kesehatan yang umum terjadi di seluruh dunia. Kadar gula darah yang tidak terkontrol dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan serius, seperti diabetes tipe 2, penyakit jantung, masalah ginjal, dan berbagai jenis penyakit berbahaya lainnya.

Namun, ada berbagai cara yang dapat membantu menurunkan kadar gula darah berlebih dan mencegah komplikasi yang mungkin terjadi. Berikut ini adalah beberapa tips cara menurunkan kadar gula darah berlebih, dan beberapa diantaranya bisa dilakukan dirumah.

1. Pola Makan Sehat

Pola makan sehat adalah salah satu faktor utama dalam pengelolaan kadar gula darah. Cobalah untuk mengonsumsi makanan yang rendah karbohidrat, tinggi serat, dan rendah gula.

Hindari juga makanan olahan, makanan cepat saji, dan minuman bersoda. Lebih baik mengkonsumsi sayuran, buah-buahan, biji-bijian utuh, dan sumber protein berkualitas seperti daging tanpa lemak, ikan, dan tahu, serta hindari gula tambahan dan perhatikan porsi makanan.

BACA JUGA:5 Sayuran yang Dapat Menurunkan Kadar Gula Darah Secara Alami dan Efektif!

2. Berolahraga Secara Teratur

Olahraga merupakan cara yang efektif untuk mengontrol kadar gula darah. Lakukan aktivitas fisik secara teratur, seperti berjalan, berlari, bersepeda, atau berenang.

Selain itu, olahraga membantu tubuh menggunakan glukosa dengan lebih efisien dan meningkatkan sensitivitas insulin. Disarankan untuk berolahraga setidaknya 150 menit per minggu, namun harus konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu sebelum melakukan olahraga.

3. Pantau Kadar Gula Darah Anda

Untuk mengelola kadar gula darah secara efektif, tentunya anda perlu memantau kadar gula darah secara teratur. Dengan mengukur gula darah secara rutin, anda dapat melihat bagaimana pola makan dan aktivitas fisik memengaruhi kadar gula darah pada tubuh anda.

Selain itu, anda juga dapat mengidentifikasi perubahan yang memerlukan penyesuaian dalam pengobatan atau rencana perawatan. Dengan memantau kadar gula, anda tentunya tidak perlu khawatir mengenai kadar gula yang berlebih.

BACA JUGA:5 Camilan yang Dapat Memicu Meningkatnya Gula Darah, Berikut Dampaknya Bagi Kesehatan!

4. Minum Air yang Cukup

Minum air putih yang cukup tentunya dapat mengelola kadar gula darah. Hal ini karena ketika tubuh kekurangan cairan, kadar gula darah dapat naik.

Pastikan tubuh anda terhidrasi dengan cukup dengan meminum air putih setiap hari. Selain itu, anda juga dapat meminum minuman rendah kalori seperti teh herbal atau air lemon.

5. Kurangi Stres

Stres dapat memengaruhi kadar gula darah. Ketika stres, tubuh melepaskan hormon stres seperti kortisol dan epinefrin, yang dapat meningkatkan gula darah.

Sumber: