7 Rekomendasi Laptop Intel Core i5 Murah Performa Terbaik, Harga di Bawah 10 Juta

7 Rekomendasi Laptop Intel Core i5 Murah Performa Terbaik, Harga di Bawah 10 Juta

Rekomendasi Laptop Intel Core i5 Murah Harga di Bawah 10 Juta Performa Terbaik-Ist-

RADAR JABAR - Banyak hal yang perlu diperhatikan sebelum membeli laptop, salah satunya adalah prosesor. Dalam persaingan ketat, daftar rekomendasi laptop dengan prosesor seri Intel Core i5 terbaik masih menjadi incaran bagi sebagian orang.

Laptop seri intel core i5 diklaim mampu memberikan kinerja yang cukup baik. Prosesor ini menawarkan kecepatan yang mendukung sebagian besar tugas sehari-hari.

Seri prosesor ini juga dapat menangani pekerjaan berat seperti menjalankan banyak aplikasi atau bermain game. Jika ditambah RAM yang mumpuni, laptop seri ini juga dapat menangani pekerjaan yang berkaitan dengan grafis dan editing video.

Harga yang ditawarkan deretan laptop ini pun cukup terjangkau dan tidak akan menguras kantong Anda, yaitu di bawah Rp 10 juta.

7 Rekomendasi Laptop Intel Core i5 Murah Terbaik

Jika Anda bingung memilih laptop yang cocok, berikut kami sudah menyiapkan 7 rekomendasi laptop Intel Core i5 performa terbaik di bawah Rp 10 juta.

1. Asus VivoBook A416EA

Rekomendasi laptop intel core i5 yang pertama ada Asus VivoBook A416EA. Ini merupakan teknologi terbaru yang tidak harus dibeli dengan harga mahal.

Ini dibuktikan dengan kehadiran laptop Asus VivoBook A416EA yang telah dilengkapi dengan prosesor Intel Core i5 generasi ke-11. Prosesor ini memberikan kinerja yang signifikan berkat Teknologi 10 nanometer SuperFin.

Asus VivoBook A416EA menawarkan pilihan RAM mulai dari 8 hingga 24 GB. Kinerja laptop ini sudah lebih dari cukup untuk menangani komputasi ringan sehari-hari, bahkan komputasi menengah. Performanya juga mampu mengatasi grafis dengan baik berkat dukungan GPU terintegrasi dari Intel Iris Xe Graphics G7.

Laptop ini juga dilengkapi dengan layar berteknologi NanoEdge berukuran 14 inci jenis IPS-level LCD dengan resolusi Full HD 1920 pixel. Tentang harganya, laptop ini dibandrol mulai dari Rp7,9 juta hingga Rp9,1 jutaan, tergantung varian RAM.

2. Infinix InBook X2

Selanjutnya, ada Infinix InBook X2 sebagai laptop yang memiliki bobot hanya 1,24 kg dan ketebalan mencapai 14,8 mm. Dimensi yang portabel membuat laptop ini sangat sesuai untuk mereka yang sering berpindah tempat.

Pada sektor mesinnya, laptop ini telah dibekali dengan prosesor Intel Core i5 generasi ke-11 dan memiliki kapasitas media penyimpanan 8/512 GB. Laptop ini juga menampilkan layar berukuran 14 inci yang cerah dan penuh warna, memberikan pengalaman menonton yang memuaskan.

Layar InBook X2 ini memiliki dukungan untuk spektrum warna 100% sRGB, menampilkan warna dengan seakurat mungkin.

Oleh karena itu, laptop ini cocok untuk desainer yang membutuhkan ketepatan warna. Anda juga akan menikmati pengalaman menonton yang jernih dan tajam, baik saat bekerja di kantor, bermain game, atau menikmati konten hiburan.

Dengan bezel ultra ramping yang hanya berukuran 4,7 mm, laptop ini bisa Anda dapatkan mulai dari Rp6,5 jutaan jika Anda tertarik.

3. Realme Book Prime

Sumber: