Resmi! Infinix Note 30 VIP Rilis, Hadirkan Spesifikasi Menggoda di Kelas Midrange

Resmi! Infinix Note 30 VIP Rilis, Hadirkan Spesifikasi Menggoda di Kelas Midrange

Resmi! Infinix Note 30 VIP Rilis, Hadirkan Spesifikasi Menggoda di Kelas Midrange-Infinix Note 30 VIP Resmi Rilis Membawa Spesifikasi Menggiurkan pada Kelas Midrange-Gizmochina

Radar Jabar Infinix resmi meluncurkan ponsel anyar di kelas midrange yaitu Infinix Note 30 VIP. Sebagai pengisi segmen midrange, HP ini memiliki spesifkasi yang menarik mulai dari RAM 12 GB dan wireless charging 50 watt.

 

Infinix Note 30 VIP adalah smartphone kelima pada barisan Note 30 series. Perangkat ini menjadi model berspesifikasi paling tinggi di antara seri Infinix Note 30 yang sudah lebih dahulu rilis.

 

Sebagaimana faktanya, sebelumnya lebih dahulu meluncur Infinix Note 30i, Note 30 (4G), Note 30 5G, serta Note 30 Pro. Tambahan kata “VIP” berarti sang Note 30 anyar berbekal fitur lebih eksklusif ketimbang ‘saudara-saudaranya’ itu.

 

BACA JUGA:Infinix Note 30 Bukan Sekadar HP Ngebut, Tapi Juga Punya Berbagai Fitur Unggulan Nih Bosque

 

Melansir dari HiTekno, ada nilai jaul tambah dari Note 30 VIP yaitu pada segi pengisian dayanya. Ponsel tersebut punya baterai berkapasitas 5000mAh dengan fitur pengisian daya cepat 68 W.

 

Infinix juga menyematkan fitur wireless charging 50 W pada Note 30 VIP yang bukan hanya sangat menggiurkan di kelas midrange terjangkau. Melainkan pula fitur ini lebih kencang ketimbang kemampuan wireless charging pada Infinix Note 30 Pro yakni hanya mentok di 15 W.

 

Terkait pengisian daya cepat 68 W, perusahaan mengklaim bahwa itu dapat mengisi daya 0-80% dalam tempo 30 menit. Sebaliknya, wireless charging diklaim mampu mengisi 0-50% dalam kurun waktu 30 menit.

 

Situs resmi Infinix dan Gizmochina diansir dari HiTekno mencantumkan baterai Infinix Note 30 VIP melebihi standar industry, mempertahankan kapasitas 80% pasca 1.000 siklus pengisian daya.

 

Pada sektor layarnya, Note 30 VIP dibekali dengan panel AMOLED 6,6 inci beresolusi FHD+ serta kecepatan refresh rate 120Hz dankecerahan puncak 900 nits.

 

BACA JUGA:Infinix Hot 30i: Hp Baru Termurah Memori Besar Asik Buat Mabar!

 

Infinix terbaru itu diotaki chipset MediaTek Dimensity 8050 yang dipasangkan bersama RAM 12 GB dan penyimpanan internal 256 GB.

 

Untuk urusan fotografi, HP Note 30 VIP mengusung kamera depan 32 MP. Sementara itu pada bagian punggung tersematkan kamera utama 10 MP serta dua kamera sensor 2 MP.

 

Mengutip dari Gizmochina, smartphone tersebut pun meliputi fitur-fitur lain macam speaker ganda yang disetel JBL, pemindai sidik jari dalam layar, motor linier sumbu Z, serta sasis dengan peringkat IP53.

 

Infinix Note 30 VIP rilis dalam dua pilihan warna yaitu Magic Black dan Glacier Blue. Terakhir, soal banderolnya, seri ini punya harga jual sebesar 299 USD (Rp,4,4 juta) di pasar global.

 

Sumber: berbagai sumber.

Sumber: