Kanada Berharap Hujan Dapat Cerahkan Langit Dari Asap

Kanada Berharap Hujan Dapat Cerahkan Langit Dari Asap

Kanada Berharap Hujan--Twitter

RADAR JABAR- Langit di Kanada masih dikelilingi asap pekat hingga kini. Asap ini diakibatkan karena kebakaran hutan hebat yang melanda negara mereka.

Dilansir dari Reuters, ahli meteorologi pemerintah Kanada mempekirakan dengan adanya hujan kemungkinan akan membantu mencerahkan langit di Kanada bagian timur.

Meski tampaknya tak akan mencapai wilayah bagian Quebec dimana Quebec merupakan titik kebakaran. Disebutkan terdapat 426 titik api di Kanadada pada Sabtu kemarin, dimana 144 diantaranya berada di Quebec.

Setidaknya terdapat 4,4 juta hektare lahan terbakar yang memaksa ribuan warga Kanada menungsi. Kebakaran ini juga menyebabkan asap pekatyang membuat warga Toronto hingga New York kesulitan untuk bernapas, sehingga mereka menggunakan masker.

Gerald Cheng selaku ahli meteorologi Kanada mengatakan bila hujan diprediksi terjadi di hari ini di bagian selatan Ontario dan di wilayah Quebec.

Cheng menyebutkan bila wilayah utan Quebec di mana kebakaran terbesar terjadi, baru akan turun hujan dimulai Selasa pekan depan.

“Persoalannya adalah intensitas hujan yang terjadi diperkirakan tidak lebar, ucapnya.

Asap Menutupi Kota New York

Berdasarkan informasi sebelumnya pada Kamis, 8 Juni 2023, asap dari kebakaran hutan di Kanada itu menumbulkan akabut asap tebal di New York dan beberapa kota lainnya di Amerika Serikat.

Di New York sendiri, asap tebal terlihat menyelimuti kota dan gedung-gedung pada selasa kemarin. Langit di kota itupun menjadi berubah berwarna kuning atau oranye. Bahkan Ikon Kota, Patung Luberty juga tampak terselubung oleh kabut kemerahan akibat kebakaran hutan yang berkobar di Provinsi Quebec dan Nova Scotia di Kanada.

Kantor Walikota New York, Eric adams, sampai mengeluarkan peringatan kesehatan kualitas udara. Peringatan ini berisikan peringatan terhadap orang-orang dengan masalah pernapasan seperti asma untuk mengurangi aktivitas di luar ruangan.

Adams mengatakan, kondisi kualitas udara di New York cenderung memburung hingga jam 9 malam dan 10 malam pada Rabu kemarin. Namun kondisi makin memburuk pada kamis siang dan malam, semoga cuaca Kanada dan New York kembali mebaik.

 

Sumber: