Tips dan Trik Cara Build Nilou Biar DMGnya Makin Cantik!

Tips dan Trik Cara Build Nilou Biar DMGnya Makin Cantik!

Tips dan Trik Cara Build Nilou Biar DMGnya Makin Cantik!-Karakter Nilou-Youtube: Genshin Impact

BACA JUGA:Yuk Farming Material Lyney Biar Punya DMG Sakti nan Sakit!

Artefak

Dibandingkan karakter di Genshin Impact yang artefaknya harus farming mati-matian, Nilou hanya memerlukan scaling HP dan Elemental Mastery. Selain itu, DMG Nilou berdasarkan dari Bloom sehingga Nilou cocok menggunakan artefak Flower of Paradise Lost yang akan menambahkan Elemental Mastery, serta memberikan DMG elemental reaction dari Dendro Core sebanyak 40%.

Selain artefak tersebut, artefak Nilou cukup fleksibel. Ia dapat menggenakan 2 set artefak HP, ataupun 2 set artefak Elemental Mastery.

Berikut daftar Artefak yang cocok untuk Nilou

  1. Flower of Paradise Lost
  2. 2 set Artefak HP (Tenacity of the Milellith/Vourukasha's Glow)
  3. 2 set Artefak HP dan 2 set Artefak Elemental Mastery(Wanderer Troupe/Gilded Dreams/Flower of Paradise Lost)
  4. 2 set Artefak Elemental Mastery
  5. Deepwood Memories (alternatif bila tidak ada support Dendro yang menggunakan artefak ini)

Senjata

Sudah pasti Nilou sangat cocok mengenakan Key of Khaj-Nisut dengan substats HP% yang cocok dengan scaling Nilou. Jika tidak ada, Nilou juga bisa menggunakan senjata dengan substats Elemental Mastery ataupun Energy Recharge.

Berikut daftar senjata yang cocok untuk Nilou

  1. Key of Khaj-Nisut
  2. Freedom Sworn
  3. Xiphos' Moonlight
  4. Sapwood Blade
  5. Iron Sting
  6. Favonious Sword

BACA JUGA:DMG Sakit Dari Dendro Core, Ini Tips Build Kaveh!

Saran Party

Karena Nilou hanya bisa menggandalkan Elemental Reaction Bloom, serta pada party harus tetap dengan karakter Hydro dan Dendro. Salah satu yang cocok dipasangkan oleh Nilou adalah Kaveh, karena ia dapat meledakan Dendro Core ataupun Bountiful Core, tanpa khawatir terkena DMG dari Dendro Core.

Selain itu, disarankan juga pada party Nilou membawa Healer, namun harus karakter Hydro dan Dendro.

Berikut daftar karakter yang bisa satu party untuk Nilou

  1. Kaveh (DPS)
  2. Nahida (Sub-DPS, Support)
  3. Alhaitham (DPS)
  4. Yao Yao (Healer)
  5. Kokomi (Support Healer)
  6. Mona (Support, Sub-DPS)
  7. Barbara (Healer)*

Sumber: