Ini Rekomendasi Anime Bertema Superhero yang Harus Ditonton, Ada 5!

Ini Rekomendasi Anime Bertema Superhero yang Harus Ditonton, Ada 5!

Ini Rekomendasi Anime Bertema Superhero yang Harus Ditonton, Ada 5!-Saitama Karakter Utama Anime One Punch Man-Antara News/IMDB

Radar Jabar – Berikut adalah daftar lima rekomendasi serial anime bertema superhero yang wajib kalian tonton wahai para penggemar anime. Faktanya anime memiliki berbagai genre atau tema keren dan sukses menjadi tontonan favorit banyak orang dengan salah satunya superhero.

 

Terdapat banyak anime bertema superhero telah meluncur ke pasaran baik dalam format layar lebar mau pun serial hingga berdasarkan adaptasi tema dalam ceritanya. Anime-anime seputar tema ini juga berhasil menuai popularitas tinggi dan telah memiliki basis penggemar yang ‘wow’ seantero Bumi.

 

Dari deretan judul yang ada, lantas kira-kira anime genre superhero mana saja yang wajib masuk playlist-mu? Melansir dari KINCIR inilah lima rekomendasi anime bertema superhero yang harus ditonton.

 

  1. Marvel Future Avengers

Ini merupakan salah satu anime superhero Marvel garapan studio anime Madhouse dan Walt Disney Jepang. Marvel Future Avengers mengisahkan tiga remaja berkekuatan super yaitu Makoto, Adi, dan Chloe yang tumbuh besar di bawah organisasi bernama Hydra.

 

Ketiga remaja awalnya dilatih demi menjadi superhero untuk memberantas Avengers yang adalah kelompok jahat menurut Hydra. Tetapi begitu ketiganya menyadari kelompok jahat justru Hydra, mereka pun kabur dan kemudian bergabung dengan Avengers.

 

Hal tersebut tidak terlepas dari Avengers yang melihat ketiganya punya potensi sebagai pahlawan super.  Makoto, Adi, serta Chloe akhirnya tergabung dalam tim bernama Future Avengers di mana mereka dilatih langsung oleh Iron Man, Hulk, sampai Captain America.

 

  1. Batman Ninja

Raksasa komik superhero lainnya yaitu DC juga punya konten anime salah satunya adalah Batman Ninja. Konsep anime satu ini sangat unik mulai dari keunikan gaya animasinya, tidak menonjolkan tema superhero lain saja, hingga menggabungkan konsep-konsep populer di dunia anime.

 

Sumber: