May Day 2023, 6.000 Personel Gabungan Amankan Aksi Buruh di DKI Jakarta

May Day 2023, 6.000 Personel Gabungan Amankan Aksi Buruh di DKI Jakarta

Sebanyak 6.000 personel dari TNI dan Polri dikerahkan untuk mengamankan kegiatan May Day atau peringatan Hari Buruh yang akan dilaksanakan di Jakarta, pada hari ini Senin, 1 Mei 2023.-Rizky Ari Gunawan C--Disway-

RADARJABAR.ID, JAKARTA - Sebanyak 6.000 personel dari TNI dan Polri dikerahkan untuk mengamankan kegiatan May Day atau peringatan Hari Buruh yang akan dilaksanakan di Jakarta, pada hari ini Senin, 1 Mei 2023.

“Petugas yang disiagakan semuanya 6000 personel,” kata Irjen Karyoto selaku Kapolda Metro Jaya dilansir dari laman Disway.id, Senin 1 Mei 2023.

Karyoto merinci dari 6.000 personel itu 4.000 personel di antaranya kepolisian dan 2.000 lainnya merupakan anggota TNI. 

Ia berharap agar para massa buruh yang demo tetap menjaga keamanan dan ketertiban dengan memperhatikan peraturan yang ada.

“Dan hari ini juga ditempat umum, artinya ada masyarakat lain yang juga sedang berkegiatan. Kami mengupayakan untuk tidak banyak menutup jalur jalur hanya di Patung Kuda,” ucap Irjen Karyoto. 

Sebagaimana diketahui, ribuan buruh akan menggelar unjuk rasa di beberapa lokasi saat memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day Senin, 1 Mei 2023.

Selain demo di Istana Kepresidenan, puluhan ribu buruh akan menggelar unjuk rasa di depan gedung DPR dan acara di Istora Senayan.

Presiden Konfederasi Serikat Buruh Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengatakan demo di depan Istana Negara dan di depan gedung Mahkamah.

Selain itu, demo juga akan digelar di depan gedung DPR/MPR.***

Sumber: may day 2023