Lawan 10 Pemain Bali United, Persib Bandung Kalah Tipis
Marc Klok melerai cekcok yang sempat terjadi antara beberapa pemain Persib dan Bali United dalam pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa (23/8) sore. -(Foto: Deni Armansyah/Jabar Ekspres)-
BANDUNG, RadarJabar - Persib Bandung sempat kewalahan dalam babak pertama. Meski sedari menit awal mendominasi permainan, Si Maung Bandung harus lebih dulu tertinggal 2-0 dari sang lawan, Bali United.
Berlangsung di markas Persib Bandung, Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa, 23 Agustus 2022, sore. Laga pekan keenam Liga 1 Indonesia 2022/2023 itu, berjalan panas.
Selepas peluit tanda pertandingan dimulai, gelandang Persib, Febri Haryadi menekan lebih awal ke pertahanan lawan. Namun tendangan Febri yang berasal dari luar kotak penalti, hanya berhasil menggoyangkan mistar gawang.
Berselang beberapa menit, lagi-lagi pemain bernomor punggung 13 itu mengancam jala gawang Bali United. Beruntung, Nadeo Winata selaku penjaga gawang berhasil menepis tendangannya.
Kurang lebih selama tiga puluh menit awal, Persib Bandung mendominasi jalannya pertandingan. Di hadapan pendukungnya sendiri, Pangeran Biru menampilkan permainan terbaiknya.
Hal tersebut tampak dalam permainan yang ditunjukkan ketiga penyerangnya, yakni Kambuaya, David Da Silva (DDS) dan Ciro. Ancaman itu terjadi saat ketiganya berkolaborasi melakukan serangan balik.
Kendati demikian, selang beberapa menit dari serangan balik tersebut, petaka muncul bagi Persib. Pada menit ke-25, memanfaatkan serangan pojok, Bali United melalui aksi Privat Mbarga, klub berjuluk Serdadu Tridatu tersebut memimpin sementara dengan skor 1-0.
Pasca kecolongan gol, Persib makin panas. Jual beli serangan terjadi. Bahkan sampai menyebabkan masing-masing pemain dari kedua tim diganjar kartu kuning. Achmad Jufriyanto pada menit ke-39 seusai berduel dengan Spasojevic, misalnya.
Begitupun penjaga gawang Bali United, Nadeo. Dirinya dianggap memperlambat jalannya pertandingan, setelah terlalu lama mengeksekusi goal kick pada menit ke-42.
Berselang dua menit selanjutnya, Spasojevic menambah petaka Persib Bandung. Maung Bandung pasrah mesti tertinggal dengan skor 2-0. Ketertinggalan itu pula menciptakan tensi panas antara kedua tim.
Pemain asing Persib, Sato yang sempat bertabrakan dengan pemain belakang Bali United, membuat sang penjaga gawang, Nadeo naik pitam. Nadeo sempat menghampiri Sato yang tergeletak kesakitan. Seolah memprovokasi.
Melihat tindakan Nadeo, rekan setim Sato yakni Kambuaya merespons hal tersebut dengan berkonfrontasi kepada Nadeo. Ricuh lantas terjadi antara keduanya. Masing-masing rekan setim coba menenangkan dan berdamai, tapi wasit berkehendak lain.
Kedua pemain tersebut diganjar kartu kuning. Apes bagi Nadeo, itu merupakan kartu kuning kedua kalinya. Lantas dirinya mesti balik ke loker lebih cepat, seusai menerima kartu merah. Lalu pada akhir babak kedua, skor 2-0 bertahan keunggulan bagi Bali United.
Pasca turun minum, Persib pun masih kewalahan. Sebelum pada akhirnya, Maung Bandung dapat menggetarkan jala gawang Bali United. Yakni seusai Jajang Mulyana handball di dalam kotak penalti.
Sumber: Jabar Ekspres