JKT48 Batalkan Konser di Bandung, Diduga Masalah Keamanan

JKT48 Batalkan Konser di Bandung, Diduga Masalah Keamanan

JKT48 (Instagram/JKT48)--

JAKARTA - Grup idola, JKT48 batal menggelar rangkaian acara 10th Anniversary Tour di Bandung pada Minggu (3/7).

Acara perayaan ulang tahun JKT48 itu tidak jadi diselenggarakan di Kota Kembang lantaran terdapat kendala teknis. Hal tersebut disampaikan melalui akun resmi JKT48 di Twitter.

"Dikarenakan adanya kendala yang berada di luar kendali, rangkaian acara JKT48 10th Anniversary Tour Bandung tidak dapat terlaksana. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannnya," ungkap pihak JKT48, Minggu (3/7).

Grup vokal pelantun lagu Flying High itu meminta maaf atas batalnya acara JKT48 10th Anniversary Tour Bandung. Selain itu, JKT48 juga mengucap terima kasih kepada fan yang telah berjuang demi acara tersebut.

"Kami sangat berterima kasih atas perjuangan para fan yang telah datang ke acara ini. Kami sudah sangat berusaha dan memperjuangkan semaksimal mungkin agar acara ini dapat tetap terlaksana," sambung JKT48.

Pihak JKT48 memastikan bahwa biaya tiket yang telah dibeli penggemar bakal dikembalikan. Informasi pengembalian tiket bakal diumumkan dalam waktu dekat.

"Detail mengenai refund bagi para pemegang tiket Personal Meet and Greet maupun 2-Shot akan kami infokan lebih lanjut di situs resmi JKT48. Sekali lagi mohon maaf atas ketidaknyamanannya," tutup JKT48.

Kabar tersebut juga dibagikan oleh Shani selaku kapten grup JKT48. Dengan berat hati, ia mengabarkan berita tersebut.

"Halo semuanya kami dari JKT48 kami ingin berterima kasih untuk segala bentuk dukungan yang telah kalian berikan kepada kami," kata Shani JKT48 dikutip dari Instagram resmi JKT48, Senin (4/7/2022).

"Dengan ini dengan berat hati acara JKT48 10 Anniversary Tour di Bandung yang berlangsung hari ini (Minggu) tidak dapat kami laksanakan," sambungnya lagi.

Dalam klarifikasinya, Shani yang ditemani member lain menjelaskan penyebab batal naik panggung. Menurutnya, ada kendala yang membuat pertunjukkan itu gagal dihelat.

"Dikarenakan adanya kendala teknis, non teknis, dan juga keamanan acara ini tidak dapat kami laksanakan," terangnya.

Shani pun meminta maaf pada para penggemar yang sudah terlanjur datang dan berharap bisa menyaksikan konser.

"Kami sangat mengerti banyaknya perjuangan dari teman-teman semua untuk datang ke acara ini," ucap Shani.

Sumber: