SDN 03 Rumpin Dibobol, Kipas Angin sampai Proyektor Raib

Sabtu 10-01-2026,19:17 WIB
Reporter : Regi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

RADAR JABAR DISWAY - (BOGOR) - Maling melakukan pembobolan di SDN 03 Rumpin, Kabupaten Bogor. Total kerugian diperkirakan Rp 9 Juta.

 

Mulanya, petugas Cleaning Service yakni Suparta datang ke SDN 03 Rumpin untuk membersihkan ruangan guru, sekitar pukul 06.00 WIB, pada Sabtu (10/1/2026).

 

Saat di ruangan guru, Suparta tidak melihat kipas angin yang biasa tertempel di dinding. Tak tinggal diam, dirinya memeriksa situasi ruangan tersebut.

 

BACA JUGA:Pemkab Bogor Ungkap Belum Terima Komunikasi Resmi dari Pemkot Tangsel Terkait Kelola Sampah di Cileungsi

 

"Kemudian mengecek ruangan belakang melihat lemari sudah bergeser dan jendela terbuka," kata Kapolsek Rumpin AKP Suyoko, pada Sabtu.

 

Menyadari kejadian tersebut, Suparta melapor ke Eruk selaku Guru SDN 03 Rumpin yang kediamannya tidak jauh dari gedung sekolah.

 

Lebih lanjut, keduanya memeriksa kembali ruangan dan menemukan tidak adanya proyektor yang tersimpan di lemari.

 

BACA JUGA:Pemkab Bogor bakal Periksa PT Aspex Kumbong yang Mengelola Sampah Pemkot Tangsel

Kategori :