RADAR JABAR, BOGOR - Masyarakat menilai, pengambilan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) lebih baik diambil di kantor kelurahan setempat.
Pantauan di lapangan, masyarakat memadati Kantor Pos di Jalan Tegar Beriman dan duduk di tangga sebelum pintu masuk kantor tersebut.
Selain itu, masyarakat juga memenuhi kursi yang telah disediakan oleh pihak Kantor Pos di depan meja pelayanan.
Asep (42) asal Pabuaran menjelaskan, sudah mengantre sejak pukul 09.00 WIB di Kantor Pos untuk mendapatkan BLT KESRA.
BACA JUGA:Turut Serta Bantu Pengecoran Jalan, Kades Bojong Malaka Pastikan Pembangunan Sesuai Target
BACA JUGA:Legislator Dorong Pemkab Bogor Pasang Plang Peringatan pada Pohon
Dia mengaku, semenjak datang kondisi Kantor Pos penuh sampai tidak dapat masuk ke area dalam.
"Antre dari jam 9, belum dipanggil. Udah penuh banget, kita mau masuk aja ga bisa. Sekarang sih udah mulai sepi. Tadi mah kita mau masuk aja susah," kata Asep saat ditemui, pada Rabu (26/11/2025).
Ia menutur, pihak pemerintah dapat menyalurkan BLT Kesra ke masing-masing kelurahan setempat agar tidak terjadi penumpukan.
"Kalau di kelurahan kemungkinan ga separah ini gitu, lebih enaknya lagi gitu sama RW masing-masing setempat. Mending di kelurahan masing-masing lebih gampang," tutur dia.
BACA JUGA:Gudang Material Terbakar di Citeureup, Diduga Akibat Korsleting Listrik
BACA JUGA:Ratusan Ribu Warga Terpapar, Pemkab Bandung Tetapkan Darurat Judi Online
Senada, Ali (53) asal Cibinong menambahkan, bila BLT Kesra disalurkan melalui kelurahan setempat prosesnya dinilai tidak memakan waktu lama untuk mengantre.
Selain itu, Kantor Pos tidak mengalami penumpukan antrean saat pengambilan BLT Kesra bagi masyarakat yang telah terdaftar.
"Kalau di kelurahan masing-masing lebih cepet, padahal kan ga mungkin numpuk di sini (kantor pos) kan. Kalau kelurahan kan masing-masing," jelas Ali.