RADAR JABAR - Polsek Majalaya Polresta Bandung mengembalikan motor curian kepada pemiliknya, Selasa, 21 Januari 2024.
Motor yang hilang dicuri tersebut, dikembalikan kepada pemiliknya langsung oleh Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono melalui Kapolsek Majalaya Kompol Aep Suhendi. Pantauan Radar Jabad di lapangan, Kapolsek didampingi Kanit Reskrim Majalaya bersama jajaran, mengembalikan motor tersebut kepada pemiliknya yang beralamat di Kampung Rancajigang, Desa Padamulya. Terlihat kejauhan, keluarga pemilik motor, Herlan (23) sumringah saat petugas membawa motor yang hilang selama dua pekan tersebut. Ia bersama keluarganya terharu dan menangis saat motor yang hilang tersebut dikembalikan oleh petugas kepolisian saat cuaca hujan deras. "Terimakasih Pak Kapolsek Majalaya dan jajaran sudah mengembalikan motornya yang hilang selama dua minggu lamanya. Sekali lagi Terimakasih Pak," ucap Herlan sambil memeluk Kompol Aep Suhendi, Senin Sore. Menurutnya, ini bukti nyata bahwa tidak ada kata istilah percuma untuk melapor kepada kepolisian. "Ini buktinya, setelah melapor kejadian kehilangan motor. Alhamdulillah, motor bisa ditemukan petugas polisi dan dikembalikan langsung," ucapnya terharu sampai meneteskan air mata. Pada kesempatan yang sama, Kompol Aep Suhendi mengatakan, pengembalian sepeda motor kepada pemiliknya atas perintah dari pimpinan. Menurutnya, yang dilakukan hari ini, jelas dari awal dimana setiap kejadian, dengan cepatnya masyarakat melapor kepada pihak kepolisian dan dari petugas piket meneruskan laporan tersebut kepadanya. Mendapat laporan tersebut, pihaknya langsung merespon dan memerintahkan anggotanya untuk turun langsung ke lokasi kejadian. "Petugas langsung melalukan penyelidikan, dengan memintai keterangan dari korban dan alhamdulillah, korban ini aktif memberikan informasi kepada petugas, sehingga motor bisa diketemukan," tuturnya. "Apa artinya kita, jikalau tidak adanya bantuan dari masyarakat. Sekali lagi partisipasi dari masyarakat, jelas sangat membantu dan diperlukan," tegasnya. Ia menyebut, tidak ada polisi yang hebat dan jago, tanpa adanya peran serta dari masyarakat. Aep menambahkan, saat ini Pak Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono sedang gencar-gencarnya terus mensosialisasikan program Lapor Pak Kapolresta Sehingga dari masyarakat lapisan apapun, paparnya, bisa langsung melaporkan segala permasalahan yang terjadi yang terkait dengan Kamtibmas "Jika ada gangguan kamtibmas diwilayah, masyarakat bisa langsung melaporkan langsung kepada nomor kontak Pak Kapolresta Bandung maupun melalui akun Instagram pribadinya beliau. "Laporan juga bisa disampaikan ke akun Polresta Bandung maupun ke Akun Majalaya Awas dan Polsek Majalaya," imbuhnya. (ysp)Polresta Bandung Kembalikan Motor Hasil Curian di Majalaya, Pemilik Langsung Sumringah
Selasa 21-01-2025,23:00 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Tags : #polsekmajalaya
#majalaya
#kombes pol aldi subartono
#kapolresta bandung
#kabupaten bandung
#curanmor
Kategori :
Terkait
Kamis 09-10-2025,17:10 WIB
Gelar Unras, Aliansi Masyarakat Desak Pemkab Bandung Tuntaskan Korupsi dan Isu Citarum
Rabu 08-10-2025,14:41 WIB
'Lebarkan Sayap', Almaz Fried Chicken Soreang Resmi Hadir di Kabupaten Bandung
Selasa 07-10-2025,16:40 WIB
Polresta Bandung Amankan Puluhan Paket Siap Edar dalam Penggerebekan Pembuat Tembakau Sintetis:
Senin 06-10-2025,17:23 WIB
Bupati Bandung Temui Delegasi China Bahas Peluang Investasi Berbagai Sektor
Senin 06-10-2025,16:20 WIB
Polresta Bandung Bongkar Sindikat Curanmor dan Pemalsuan STNK: Amankan Belasan Sepeda Motor
Terpopuler
Rabu 08-10-2025,19:22 WIB
Lebih dari 50 Maestro, Seniman dan Desainer Nasional Turut Meriahkan Adicitra Ganesha ITB 2025
Kamis 09-10-2025,11:12 WIB
Telkomsel Bagikan total 47 Gram Logam Mulia dari Program HOKI Emas Telkomsel dengan bank bjb
Kamis 09-10-2025,17:01 WIB
Astra Honda Incar Kunci Juara ARRC 2025 di Sepang Bersama CBR Series
Kamis 09-10-2025,08:36 WIB
MotoGP Mandalika 2025 Berdampak Positif bagi Ekonomi Lokal, Telkom Andil Perkuat Akses Konektivitas Internet
Terkini
Kamis 09-10-2025,17:44 WIB
Bank Mandiri Gelar Livin’ Fest 2025 di Bandung, Expo Sinergi UMKM dan Ekonomi Kreatif
Kamis 09-10-2025,17:10 WIB
Gelar Unras, Aliansi Masyarakat Desak Pemkab Bandung Tuntaskan Korupsi dan Isu Citarum
Kamis 09-10-2025,17:01 WIB
Astra Honda Incar Kunci Juara ARRC 2025 di Sepang Bersama CBR Series
Kamis 09-10-2025,15:30 WIB
BPJS Kesehatan Dorong Peserta Hidup Sehat, Dengan Lagu BPJS Kesehatan Nobatkan Faskes Terbaik 2025
Kamis 09-10-2025,11:12 WIB