Radar Jabar Disway – Kecelakaan Pesawat Jeju Air di Bandara Internasional Muan, Korea Selatan (Kosel), menyebabkan 179 orang meninggal dunia, Minggu 29 Desember 2024. Kini pada Senin (30/12), Kementerian Perhubungan mengungkapkan 140 dari 179 jenazah korban tewas tersebut sudah teridentifikasi secara sementara.
Menurut kementerian, 165 jenazah sudah dipindahkan ke ruang mayat sementara. Hal ini disampaikan dalam sebuah pengarahan untuk keluarga korban di bandara yang berada 288 kilometer di selatan Seoul tersebut.
Keluarga korban akan dihubungi oleh petugas seusai autopsi jenazah selesai dilakukan.
“Setelah kami siap untuk memindahkan jenazah setelah dilakukan otopsi oleh lembaga penyelidik, kami akan menghubungi keluarga,” tutur seorang pejabat, dikutip dari Media Indonesia di Bandung, Senin (30/12).
BACA JUGA:Korea Selatan Tetapkan Masa Berkabung 7 Hari atas Kecelakaan Pesawat Jeju Air
BACA JUGA:Pesawat Azerbaijan Jatuh di Kazakhstan, Vladimir Putin Sampaikan Permohonan Maaf
Petugas juga sedang mengumpulkan barang-barang milik korban dari landasan pacu tempat pesawat mendarat darurat serta menabrak penghalang pada hari sebelumnya.
Lokasi itu akan dipertahankan sembari menunggu penyelidikan dari pihak otoritas perihal penyebab kecelakaan ini.