"Desa bisa kerjasama dengan desa lainnya dalam membangun ekonomi masyarakat," ungkapnya.
Cakra juga turut mendorong para kepala desa untuk menggali potensi yang ada di desa masing-masing. Selain itu, pengelolaan tata laksana keuangan yang baik.
"Laporan keuangan harus jelas. Administrasi harus jelas," harapnya.
"Semoga Badega semakin sukses. Tak hanya ulinnya, udunannya, tapi bisa mewujudkan karya nyata," ucapnya.
Sementara itu, Ketua Badega Kabupaten Bandung yang juga Kepala Desa Arjasari Rosiman mengucapkan terima kasih atas kehadiran Sekda Kabupaten Bandung mewakili Bupati Bandung di acara Anniversary 7th tahun 2024.
"Ini untuk menjaga soliditas dan silaturahmi. Intinya untuk menjaga silaturahmi dan mendorong program bupati. Yang harus dibantu oleh para kepada desa, terkait dengan program Kabupaten Bandung yang lebih Bedas. Silaturahmi bisa menghasilkan hal positif untuk Kabupaten Bandung," tuturnya.
Silaturahmi di antara kepala desa yang tergabung dalam Badega itu untuk kemajuan Kabupaten Bandung. Mereka adalah sama-sama penghobi berkendara motor.(ysp)