Lebih Segar! Yamaha MX King 150 Terbaru Hadir dengan Pilihan Warna Baru, Harga Tetap

Jumat 13-12-2024,15:31 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

 

BACA JUGA:Review Yamaha R15 2024: Tampil Lebih Macho dengan Fitur Berkendara Eksklusif

BACA JUGA:Motor Sport Canggih Yamaha R15 Connected Terbaru Rilis! Lebih Sporty dengan Grafis dan Warna Baru

 

MX King 150 terbaru mengandalkan Light Frame Design untuk membuatnya semakin lincah, dan pijakan kakinya bisa dilipat. Kemudian ada penggunaan suspensi mono shock di bagian belakang yang membuat posisi berkendara motornya semakin sporty.

 

Lalu di bagian kaki-kaki mengusung kombinasi ban tubeless lebar F: 90/80 17 dan R: 120/70-17 dengan velg 17 inci. Sektor bawah ini pun sudah lengkap dibekali beserta double disc brake untuk meningkatkan sistem pengereman semakin maksimal.

 

Bagi para peminat, harga jual Yamaha MX King 150 saat ini senilai Rp26.780.000 On The Road (OTR) Jakarta. Dikutip dari Kompas.com, harganya ini tetap sama sejak naik pada Oktober 2024 yang sebelumnya dibanderol  Rp26.625.000.

Kategori :