RADAR JABAR- Persib Bandung secara resmi mengajukan permohonan untuk mengubah jadwal pertandingan Liga 1 Indonesia melawan Bali United yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Minggu (1/12) mendatang.
Melansir situs resmi klub, Kamis, Direktur Olahraga PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan, menyampaikan bahwa surat permohonan perubahan jadwal telah diajukan kepada operator liga, PT Liga Indonesia Baru. “Surat permohonan penjadwalan ulang untuk laga melawan Bali United sudah kami kirimkan hari ini. Kami berharap permohonan ini dapat dikabulkan oleh operator kompetisi,” ujar Adhitia. Adhitia menjelaskan, permintaan tersebut diajukan mengingat kebutuhan pemulihan kondisi pemain setelah berlaga di AFC Champions League (ACL) II. Usai melawan Port FC di Thailand pada Kamis (28/11), Persib hanya memiliki waktu istirahat dua hari sebelum menghadapi Bali United. BACA JUGA:Sepakat! Bobotoh dan Steward Bakal Jaga Keamanan Pertandingan Persib Bandung BACA JUGA:2 Skenario Persib Lolos ke Fase Knockout ACL 2 setelah Menang Dramatis atas Lion City Situasi ini dinilai tidak ideal, terutama karena skuad asuhan Bojan Hodak harus melakukan perjalanan yang melelahkan dari Thailand ke Bali. “Jarak antarpertandingan di AFC Champions League terlalu singkat jika kami harus bertanding melawan Bali United pada 1 Desember 2024. Ditambah lagi, perjalanan jauh yang menguras energi,” jelas Adhitia. Selain itu, Persib juga dijadwalkan menghadapi Zhejiang FC, wakil dari China, di laga terakhir Grup F ACL II yang akan berlangsung di Bandung pada Kamis (5/12). Saat ini, Persib Bandung berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup F dengan empat poin dari empat pertandingan. Mereka terpaut lima poin dari Port FC di puncak klasemen, tiga poin dari Lion City Sailors di posisi kedua, dan satu poin di atas Zhejiang FC di posisi juru kunci. Demi menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya, Maung Bandung wajib memenangkan dua laga tersisa di kompetisi ACL II tersebut.Persib Bandung Ajukan Perubahan Jadwal Laga Melawan Bali United
Kamis 14-11-2024,09:28 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Kategori :
Terkait
Selasa 22-04-2025,16:19 WIB
Robi Darwis Tegaskan Persib Bandung Fokus Maksimal di Lima Laga Terakhir Liga 1
Senin 21-04-2025,14:52 WIB
Bojan Apresiasi Kontribusi Kastaneer Walau Tidak Cetak Gol kala Persib Kalahkan Bali United
Senin 07-04-2025,12:24 WIB
Persib Tanpa 4 Pemain Kunci untuk Lawan Borneo FC, Bojan Menolak Panik
Senin 24-03-2025,05:56 WIB
Winger Persib Pengoleksi 3 Gol Tak Rasakan Kendala Jalani Porsi Latihan yang Makin Berat
Selasa 11-03-2025,05:48 WIB
Hasil Liga 1: Kunci Persib Menang Comeback 1-4 atas Semen Padang Dibongkar Bojan Hodak
Terpopuler
Rabu 23-04-2025,18:33 WIB
Film Biopik The Beatles Akan Diproduksi, Intip Deretan Aktor Muda Berbakat yang Terlibat
Rabu 23-04-2025,08:04 WIB
Ratusan Petani Gelar Aksi Protes Gegara Alih Fungsi Lahan di Pangalengan, Polisi Lakukan Penyelidikan
Rabu 23-04-2025,13:50 WIB
Tjilaki 9: Cerita Rasa, Rumah Nostalgia, dan Cinta yang Dibungkus dalam Bolu Pisang
Rabu 23-04-2025,12:28 WIB
Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung, Ketua Komisi B DPRD Ingatkan Soal Kearifan Lokal
Terkini
Rabu 23-04-2025,20:37 WIB
Promo Indomaret Hari Ini: Masih Berlaku Promo Super Hemat 17-30 April 2025
Rabu 23-04-2025,19:53 WIB
Bupati Tanggapi Soal Alih Fungsi Lahan di Pangalengan: Tindak Tegas Sesuai Hukum yang Berlaku
Rabu 23-04-2025,19:45 WIB