RADAR JABAR – Hujan deras disertai angin kencang kembali menunjukkan dampak dari cuaca ekstrem yang melanda wilayah Bogor. Pada Minggu sore, 10 November 2024, pohon besar jenis Caringin dengan tinggi sekitar 20 meter dan diameter 50 cm ambruk menimpa tiga kios rumah di Kampung Kedung Halang Wesel, Kelurahan Margajaya, Kecamatan Bogor Barat.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Hidayatullah, mengungkapkan bahwa bencana ini terjadi sekitar pukul 15.20 WIB. "Karena cuaca ekstrem, hujan dan angin kencang, menyebabkan pohon besar ini tumbang dan mengakibatkan kerusakan pada tiga kios serta mengganggu aliran listrik," ujar Hidayatullah Minggu malam, (10/11/2024). BACA JUGA:Sebuah Toko Bangunan di Gunungputri Bogor Hangus Terbakar, Damkar Kerahkan 5 Unit Selain menghantam tiga kios, pohon yang tumbang juga menimpa gardu listrik, menyebabkan padamnya listrik di beberapa area dan menutup akses jalan setempat. Menurut Hidayatullah, BPBD menerima laporan kejadian pada Minggu pukul 15.30 WIB. Tim dari BPBD bersama Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Disperumkim Kota Bogor langsung turun ke lokasi untuk menangani insiden ini. "Assessment dan penanganan pemotongan pohon tumbang dilakukan oleh personil TRC-PB BPBD Kota Bogor, Damkar Kota Bogor, dan Disperumkim Kota Bogor," ungkapnya. Proses penanganan selesai dilakukan pada pukul 19.20 WIB, termasuk pemotongan dan pembersihan pohon dari lokasi agar akses jalan kembali lancar. Hidayatullah juga mengungkapkan rasa syukurnya karena dalam kejadian ini tidak terdapat korban jiwa. Reporter: Muhamad Ilham ArizkiPohon Tumbang Timpa Tiga Kios di Bogor Barat Akibat Cuaca Ekstrem
Senin 11-11-2024,09:46 WIB
Reporter : Ilham
Editor : Fadillah Asriani
Tags : #pohon tumbang timpa tiga kios di bogor barat akibat cuaca ekstrem
#pohon tumbang di bogor
#cuaca ekstrem
#bogor
Kategori :
Terkait
Sabtu 19-04-2025,20:13 WIB
Mobil Tertabrak Kereta di Perlintasan Kedung Badak Akibat Ban Terselip
Kamis 17-04-2025,11:18 WIB
Pemkab Bogor Lantik 3.676 PPPK dan CPNS
Minggu 13-04-2025,13:49 WIB
Acara Halal Bihalal Sebabkan Kemacetan, KNPI Kabupaten Bogor: Maaf Apa Boleh Buat
Minggu 13-04-2025,12:16 WIB
Bupati Bogor: Hasil Pemeriksaan Tim Saber Pungli Sudah Ada Hasil
Sabtu 12-04-2025,08:11 WIB
35 Rumah Rusak dan 1 Warga Luka Ringan Akibat Gempa di Bogor
Terpopuler
Senin 21-04-2025,20:58 WIB
Launching Bandung Bedas Nyaah ka Indung, Bupati Kang DS: 17.900 ASN Wajib Punya Indung Asuh
Senin 21-04-2025,14:52 WIB
Bojan Apresiasi Kontribusi Kastaneer Walau Tidak Cetak Gol kala Persib Kalahkan Bali United
Senin 21-04-2025,12:46 WIB
Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung, Bupati Kang DS Ajak Masyarakat Lebih Tingkatkan Semangat Juang
Senin 21-04-2025,14:52 WIB
Pemkot Bandung Beri Modal Usaha Rp2 Juta Untuk Perempuan Kepala Keluarga
Senin 21-04-2025,22:00 WIB
Keraton Sumedang Larang Akui Mahkota Binokasih Sanghyang Pake yang Datang ke Kabupaten Bogor adalah Replika
Terkini
Senin 21-04-2025,22:00 WIB
Keraton Sumedang Larang Akui Mahkota Binokasih Sanghyang Pake yang Datang ke Kabupaten Bogor adalah Replika
Senin 21-04-2025,21:13 WIB
Bupati Kang DS Dukung Pemprov Jabar Soal Reaktivasi Rel KA Bandung-Ciwidey, Ini Syaratnya
Senin 21-04-2025,20:58 WIB
Launching Bandung Bedas Nyaah ka Indung, Bupati Kang DS: 17.900 ASN Wajib Punya Indung Asuh
Senin 21-04-2025,20:39 WIB
Efek Ada Gojo Lagi, Film Baru Jujutsu Kaisen Ini Diprediksi Mampu Pecahkan Rekor di Box Office
Senin 21-04-2025,19:30 WIB