RADAR JABAR- - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 2 Bandung menghadirkan Diorama Miniatur Kereta Api Argo Parahyangan di Ruang Tunggu Stasiun Bandung sisi Utara, mulai Jum’at s.d Minggu tanggal 1 s.d 3 November 2024 untuk menghadirkan suasana yang berbeda dan menghibur penumpang saat menunggu keberangkatan kereta api.
Manager Humasda KAI Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi menuturkan Diorama miniatur Kereta Api Argo Parahyangan dihadirkan di Stasiun Bandung salah satu kolaborasi KAI Daop 2 Bandung bersama dengan Kolektor Miniatur Kereta Rifqi Fauziyya Rajwaa. Ayep menuturkan Diorama miniatur Kereta Api Argo Parahyangan ini dinamakan Di Urban yang merupakan singkatan dari Diorama Urang Bandung, dengan menampilkan pemandangan yang hampir mirip dengan lintas koridor Bandung-Cikampek yang pemandangannya sangat indah dengan pemandangan pegunungan, terowongan dan jembatan-jembatan yang panjang. BACA JUGA:Kereta Cepat Woosh Catat Jumlah Perjalanan Meningkat Sekitar 242 Persen BACA JUGA:Operasional Kereta Cepat Jakarta-Bandung Kembali Normal Pascagempa di Kabupaten Bandung Miniatur diorama ini menggunakan skala 1:160/skala N yang memiliki panjang kurang lebih 90 cm dan lebar 140 sentimeter yang dipajang di Ruang Tunggu Stasiun Bandung. Sedangkan untuk kereta apinya menggunakan miniatur Kereta Api Argo Parahyangan yang terdiri dari Kereta Panoramic dan Kereta Eksekutif. Ayep mengatakan Kereta Api Argo Parahyangan merupakan kereta api unggulan dari Daerah Operasi 2 Bandung dengan relasi Bandung – Gambir PP, saat ini perjalanan Kereta Api Argo Parahyangan sebagai berikut : a. KA 43 A berangkat Bandung 05.25 WIB tiba di Gambir 08.25 WIB b. KA 49 berangkat Bandung 09.35 WIB tiba di Gambir 12.45 WIB c. KA 51 berangkat Stasiun Bandung 10.50 tiba di Gambir 13.50 WIB d. KA 39B berangkat Stasiun Bandung 11.30 WIB tiba di Gambir 14.37 WIB e. KA 7045B berangkat Stasiun Bandung 19.05 WIB tiba di gambir 21.49 WIB "KAI Daop 2 Bandung terbuka untuk berkolaborasi dengan berbagai pihak, khususnya dalam hal meningkatkan pelayanan kepada pelanggan," tutup Ayep.Manjakan Pelanggan KAI Daop 2 Hadirkan Diorama Miniatur Kereta Api Argo Parahyangan di Hall Stasiun Bandung
Jumat 01-11-2024,16:47 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Kategori :
Terkait
Rabu 16-04-2025,10:51 WIB
Groundbreaking KAI Lifestyle Medan Resmi Digelar, Tandai Awal Baru di Jantung Kota
Rabu 16-04-2025,10:07 WIB
Pemprov Jabar Siap Gelontorkan Rp20 Triliun untuk Reaktivasi Jalur Kereta di Garut-Cikajang
Selasa 25-03-2025,16:44 WIB
KAI Properti Gelar "Millennials Goes to PJL": Apresiasi dan Edukasi Keselamatan di Perlintasan Kereta Api
Rabu 12-03-2025,19:41 WIB
KAI Properti Lakukan Peningkatan dan Pengembangan Stasiun Tanah Abang
Jumat 28-02-2025,17:22 WIB
KAI Properti Resmikan Dealer Neta Amarta Bandung, Wujudkan Ekonomi Hijau bersama KAI Lifestyle
Terpopuler
Jumat 18-04-2025,22:24 WIB
Ratusan Personel Polres Garut Dikerahkan untuk Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya 2025
Sabtu 19-04-2025,15:15 WIB
Undang Semua Parpol, PKS Kabupaten Bandung Gelar Halal Bi Halal di Soreang
Sabtu 19-04-2025,12:38 WIB
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Ingatkan PPPK dan CPNS Baru Dilantik Harus Mengabdi kepada Masyarakat
Sabtu 19-04-2025,12:53 WIB
Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025, Kang DS: Kab. Bandung Peroleh Kuota Terbanyak 2.564 Orang di Jabar
Terkini
Sabtu 19-04-2025,20:13 WIB
Mobil Tertabrak Kereta di Perlintasan Kedung Badak Akibat Ban Terselip
Sabtu 19-04-2025,15:15 WIB
Undang Semua Parpol, PKS Kabupaten Bandung Gelar Halal Bi Halal di Soreang
Sabtu 19-04-2025,12:53 WIB
Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025, Kang DS: Kab. Bandung Peroleh Kuota Terbanyak 2.564 Orang di Jabar
Sabtu 19-04-2025,12:38 WIB