RADAR JABAR - Huawei kembali meluncurkan tablet terbaru, MatePad Pro 12.2 PaperMatte Edition, yang hadir dengan desain premium dan fitur unggulan, menjadikannya pesaing serius di pasar tablet kelas atas.
Tidak hanya membawa layar yang lebih besar dan kualitas visual cemerlang, MatePad Pro 12.2 juga didukung dengan aksesori keyboard dan stylus yang membuatnya nyaris setara dengan laptop.
Disini Radar Jabar Disway akan mengulas kelebihan dan kekurangan dari tablet terbaru Huawei ini untuk menjawab pertanyaan: apakah MatePad Pro 12.2 bisa benar-benar menggantikan laptop?
Spesifikasi Huawei MatePad Pro 12.2 PaperMatte Edition:
Desain Elegan dengan Sentuhan Mewah
MatePad Pro 12.2 PaperMatte Edition menawarkan desain yang mewah, dilengkapi dengan material aluminum-magnesium alloy yang ringan namun kokoh. Selain itu, Huawei menghadirkan tekstur berwarna emas yang menyerupai kain sutra, menciptakan kesan eksklusif dan mewah pada bagian belakang tablet ini.
Dengan ketebalan hanya 5,5 mm dan bobot sekitar 508 gram, tablet ini sangat tipis dan ringan, membuatnya mudah dibawa ke mana saja.
BACA JUGA:5 Rekomendasi iPad Terbaik dan Termurah yang Worth It untuk Pelajar
BACA JUGA:Inovasi Terkini! 5 Handphone dengan Chipset Paling Gahar di 2024
Meski begitu, ketika dipasangkan dengan glide keyboard dan stylus, bobot totalnya hanya mencapai 961 gram, menjadikannya tetap ringan untuk penggunaan mobile.
Layar OLED PaperMatte
MatePad Pro 12.2 mengusung layar OLED berukuran 12,2 inci dengan rasio 3:2 dan refresh rate hingga 144 Hz. Salah satu inovasi utamanya adalah layar PaperMatte, yang dirancang untuk mengurangi pantulan cahaya sehingga tetap nyaman digunakan di bawah sinar matahari atau ruangan terang. K
ecerahan layar mencapai 2000 nits, berkat teknologi Tandem OLED yang memadukan dua panel OLED untuk mencapai tingkat kecerahan optimal tanpa mengurangi kualitas visual.
Huawei juga menyediakan dua mode warna: Natural Tone On dan Natural Tone Off. Dalam mode Natural Tone On, warna yang dihasilkan terasa lebih seimbang, mirip dengan cakupan sRGB 100%. Hal ini membuat pengalaman menonton konten lebih nyaman, dengan warna yang hidup tanpa membuat mata lelah.
BACA JUGA:Resmi! ROG Phone 9 Siap Rilis 19 November, Bawa Snapdragon 8 Elite Spek Gaming Terbaik
BACA JUGA:5 Hp POCO yang Turun Harga Edisi Oktober 2024, Performa Chipset-nya Sangat Andal!
Performa Tangguh dengan Kapasitas Baterai Besar
Tablet ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 10.100 mAh yang mendukung fitur supercharge hingga 100 watt, sehingga pengguna tidak perlu khawatir kehabisan daya saat beraktivitas di luar ruangan.
Menurut Huawei, tablet ini mampu bertahan dalam mode standby hingga 380 hari, yang menjadikannya pilihan tepat untuk pengguna dengan mobilitas tinggi.