RADAR JABAR- Pemain baru Arema FC asal Brasil Gildson Pablo de Oliveira atau Pablo Oliveira optimistis mampu tampil maksimal untuk membawa Arema FC menjuarai Liga 1 musim 2024/2025.
"Saya datang ke sini ingin membawa Arema FC juara liga," kata Pablo Oliveira saat sesi konferensi pers di Kota Malang, Jawa Timur, Selasa yang dilansir dari Antara. Dia menyatakan klub berjuluk Singo Edan memiliki kedalaman materi pemain yang berkualitas, karenanya juara Liga 1 musim ini bukan hal mustahil untuk diraih. "Ini tim dengan nama besar, pemain di tim ini berkualitas semuanya," ujarnya. Soal alasannya datang ke Arema FC, gelandang bertahan berusia 29 tahun menyebut bahwa Aremania menjadi salah satu faktor terbesar menerima kontrak satu tahun yang disodorkan oleh manajemen tim. Kemudian, antara manajemen, pemain, dan suporter memiliki hubungan kekeluargaan yang rekat. Kondisi tersebut disebutnya mampu menjadi salah satu faktor yang mempercepat proses adaptasi di Liga 1. "Aremania juga luar biasa dan selalu membantu pemain, begitupun sebaliknya," ucap dia. Selain itu, Pablo Oliveira menyebut bahwa masyarakat Indonesia memiliki kecintaan terhadap olahraga Indonesia. Kualitas kompetisi terus meningkat. "Sepak bola Indonesia sudah dikenal di mana-mana, banyak pemain asing tambah lebih bagus sepak bola Indonesia," katanya. Berdasarkan data dari laman transfermarket, Pablo Oliveira sudah tercatat sebagai salah satu pemain Arema FC. Namun dia belum memiliki nomor punggung. Hal itu diketahui dengan munculnya profil Pablo Oliveira itu di daftar susunan pemain yang dimiliki Singo Edan untuk musim ini. Sebelum bergabung dengan Arema FC, pemain 29 tahun itu bermain bersama klub asal Brasil Sampaio Correa FC pada musim 2023/2024. Selain itu dia pernah memperkuat beberapa tim asal Brasil lainnya, seperti Chapecoense, Tombense, dan Primavera. Tercatat harga tertinggi Pablo Oliveira sebesar Rp1,74 miliar pada 28 Desember 2022.Pablo Oliveira Optimistis Bawa Arema FC Juarai Liga 1
Selasa 13-08-2024,22:06 WIB
Reporter : Fadillah Asriani
Editor : Fadillah Asriani
Kategori :
Terkait
Senin 27-01-2025,21:04 WIB
Persib Bandung Kembali Berlatih pasca Libur 2 Hari
Kamis 23-01-2025,21:13 WIB
Persib Bandung Bidik Tiga Poin untuk Pertahankan Posisi Puncak
Sabtu 19-10-2024,19:30 WIB
Arema FC Tumbangkan Malut United di Liga 1
Senin 26-08-2024,16:05 WIB
Persib Seri Dua Kali Beruntun, Bojan Siap Lakukan Perbaikan Selama Jeda FIFA Matchday
Minggu 25-08-2024,15:41 WIB
Pengamanan Big Match Persib Bandung Vs Arema, Ribuan Personel Diterjunkan di SJH
Terpopuler
Jumat 18-04-2025,22:24 WIB
Ratusan Personel Polres Garut Dikerahkan untuk Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya 2025
Jumat 18-04-2025,20:11 WIB
Pemkab Bogor Pastikan Jembatan Rawayan Bagi Para Anak Sekolah yang Lintasi Sungai Rampung dalam Dua Minggu
Jumat 18-04-2025,21:17 WIB
Erick Thohir ungkap lokasi Piala AFF U-23 di Sidoarjo
Sabtu 19-04-2025,12:38 WIB
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Ingatkan PPPK dan CPNS Baru Dilantik Harus Mengabdi kepada Masyarakat
Sabtu 19-04-2025,12:53 WIB
Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025, Kang DS: Kab. Bandung Peroleh Kuota Terbanyak 2.564 Orang di Jabar
Terkini
Sabtu 19-04-2025,12:53 WIB
Penyelenggaraan Ibadah Haji 2025, Kang DS: Kab. Bandung Peroleh Kuota Terbanyak 2.564 Orang di Jabar
Sabtu 19-04-2025,12:38 WIB
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Ingatkan PPPK dan CPNS Baru Dilantik Harus Mengabdi kepada Masyarakat
Jumat 18-04-2025,22:24 WIB
Ratusan Personel Polres Garut Dikerahkan untuk Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya 2025
Jumat 18-04-2025,21:17 WIB
Erick Thohir ungkap lokasi Piala AFF U-23 di Sidoarjo
Jumat 18-04-2025,20:11 WIB