6 Laptop Murah Terbaik 2024 untuk Main VALORANT, Performanya Gahar Nan Mumpuni

Sabtu 25-05-2024,19:28 WIB
Reporter : Muhammad Fajar Rivaldi
Editor : Muhammad Fajar Rivaldi

Saat ini, harga Axioo SlimBook 14 R Series Ryzen 5 3500U di marketplace Tokopedia ditemukan mulai Rp4,7 jutaan.

 

  1. Lenovo IdeaPad Slim 3i

Lenovo IdeaPad Slim 3i merupakan laptop mumpuni untuk digunakan bermain macam-macam game. VALORANT pun termasuk salah satu game yang mampu dijalankan oleh laptop berdesain ramping ini.

 

Dibandingkan laptop lain di kelasnya, IdeaPad Slim 3i punya performa yang lebih baik serta fitur yang lebih lengkap. Sebut saja dalam hal kapasitas, laptop tersebut dibekali RAM maksimal 8GB dan media penyimpanan 512GB.

 

Sementara performanya pun sudah sangat ‘OP’ karena sanggup menangani VALORANT pada frame rate 30FPS sampai 60FPS dengan lumayan lancar. Mengusung prosesor Intel Core i3-1115G4, Lenovo IdeaPad Slim 3i ada di kisaran harga Rp7 jutaan.

 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Agent VALORANT Terbaik untuk Pemula di Tahun 2024

 

  1. MSI Modern 14 C11M

MSI Modern 14 C11M juga direkomendasikan sebagai laptop murah untuk main VALORANT. Laptop berlayar 14 inci IPS LCD FHD itu beramunisikan chipset intel core i3 Generasi 11 yang cukup cepat.

 

Kemampuan gaming seri MSI Modern 14 sudah cukup andal. Bisa memainkan VALORANT dengan rata-rata frame rate di angka 70-100FPS di setelan grafik low. Laptop ini juga memiliki memori yang lumayan luas yakni RAM 8GB DDR4 dan storage 512GB SSD PCle NVMe, walau RAM-nya tidak bisa ditambah.

 

Kategori :